Siapa bilang kota Cimahi gak punya tempat tongkrongan yang asik dan cozy? Ada salah satu tempat unik yang dijamin membuat Teman Traveler betah di sana. Namanya adalah Toko Kopi yang membuat acara nongkrong kalian menjadi lebih menarik. Kira-kira apa sih hal menariknya? Simak ulasan di bawah ini.
Baca juga : Batu Ferringhi, Pantai Pasir Putih Menawan di Penang
Lokasi Coffee Shop
Toko Kopi terletak di Jl. RD. Embang Artawidjaja No. 8, Karang Mekar, Kec. Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Nah, mungkin kalian bertanya-tanya mengapa Coffee Shop ini disebut dengan Toko Kopi Jl. SMP. Alasannya karena karena posisinya sangat berdekatan dengan SMP 1 Cimahi.
Berkonsep Open Bar
Konsep open bar ini ternyata mempunyai tujuan tertentu. Menurut Head Bar Toko Kopi Jl. SMP, para barista yang ada di sini ingin memberikan edukasi kepada pelanggan tentang cara menikmati kopi dengan ikut meracik langsung kopi yang dipesan. Pelanggan diajak untuk mengetahui racikan dan komposisi segelas kopi yang akan dinikmatinya.
Es Kopi Tim Tam Hasil Racikan Sendiri
Semua kopi yang ada di sana, para pelanggan bisa meraciknya bersama barista. Mulai dari tahap awal hingga kopi sudah tersaji di dalam gelas. Ada beberapa menu kopi yang paling digemari pembeli untuk diracik sendiri. Salah satunya Es Kopi Tim Tam yang harganya Rp20.000. Harganya cukup terjangkau, karena selain bisa menikmatinya, para pengunjung juga dapat meracik dengan tangannya sendiri.
Semua Menu yang Harganya Terjangkau
Selain Es Kopi Tim Tam, masih banyak menu yang menjadi signature di coffee shop ini. Seperti Es Kopi Jl. SMP, Salted Caramel Latte, Premium Latte, Matchagatto, Japanese Chocolate, Lemonade, Combuca dan masih banyak lagi. Dengan range harga mulai dari Rp15.000 – 25.000.
Bagaimana Teman Traveler, unik kan coffee shop satu ini? Selain nongkrong, kalian juga bisa belajar meracik kopi langsung dengan baristanya. Jadi, jangan lupa berkunjung ke sini kalau sedang berada di Cimahi. Next