Siapa tak kenal dengan kawasan Ancol? Daerah pesisir tersebut sering jadi salah satu alternatif warga ibu kota dan sekitarnya untuk melepas penat kala liburan. Tahun depan destinasi tersebut dijamin bakal kian meriah sebab ada sederet wahana Ancol terbaru 2019 yang akan diluncurkan.
Baca juga : Rasakan Akulturasi Italia dan Indonesia Pada 6 Pizza Fusion Ini
Ancol sendiri termasuk kawasan wisata lengkap. Teman Traveler bisa merasakan serunya petualangan bernuansa bahari, menikmati pemandangan alam, maupun bersenang-senang di wisata Jakarta ini. Lantas apa saja wahana Ancol terbaru 2019 yang bakal segera hadir tahun depan? Berikut Travelingyuk berikan penjelasannya.
1. Dunia Fantasi (Dufan)
Dufan sudah lama dikenal sebagai salah satu taman hiburan terbesar di Indonesia. Namun hal tersebut tak membuat pengelolanya berhenti berinovasi. Dengan adanya wahana baru tahun depan, luas taman ria tersebut bakal bertambah kurang lebih dua hektar.
Wahana anyar yang dimaksud adalah Taman Kartun. Lokasi ini bakal dihiasi delapan hingga sembilan wahana khusus untuk anak-anak. Jika tak ada aral melintang, zona baru ini bakal dibuka untuk umum sekitar April-Mei 2019.
Belum puas? Tenang, Dufan masih punya satu kejutan lagi. Pengelola rencananya akan menghadirkan sebuah wahana bertema jalan-jalan ke negara Islam di berbagai belahan dunia. Bekerja sama dengan studio Little Giant, wahana bakal diberi nama Kampung Nussa dan dirilis pada Desember 2019.
2. Ocean Dream Samudra
Meski sama-sama mengusung tema bahari, Ocean Dream Samudra berbeda dengan Sea World. Alih-alih diajak mengagumi indahnya atmosfer bawah laut, pengunjung bakal disuguhi atraksi ketangkasan dari sederet hewan laut seperti anjing laut, lumba-lumba, dan masih banyak lagi.
Tahun depan, Ocean Dream Samudra bakal semakin meriah dengan hadirnya wahana baru bernama Penguin World. Di sini anak-anak bisa belajar banyak soal tingkah polah penguin di lingkungan yang mirip habitat aslinya. Tak cuma seru dan menyenangkan, tapi juga edukatif.
3. Atlantis Water Adventures
Tak jauh dari lokasi Ocean Dream Samudra, Teman Traveler bisa mampir ke Atlantis Water Adventures. Sesuai namanya, para pengunjung bakal disuguhi banyak keseruan lewat beragam wahana menantang. Tak perlu khawatir, karena pengelola menyediakan beberapa tipe wahana yang bisa dicoba untuk semua usia.
2019 nanti akan jadi waktu yang pas bagi para pencandu tantangan untuk mengunjungi Atlantis Water Adventures. Sebab taman hiburan tersebut akan meluncurkan atraksi baru bernama Multistructure, seluncuran yang menjulang setinggi 13,4 meter. Bagaimana Teman Traveler, siap menguji nyali dan keberanian di sini?
4. Seaworld
Terakhir, Ancol masih punya kawasan Seaworld. Berada di destinasi ini, Teman Traveler bakal merasa bagaikan manusia Atlantis yang bisa bernafas di dalam air. Betapa tidak, sembari berjalan-jalan kalian akan disuguhkan pemandangan eksotis lingkungan bawah laut – lengkap dengan hewan luar biasa seperti hiu dan paus.
Tahun depan, penghuni Seaworld dipastikan bakal bertambah. Pengelola berencana meluncurkan zona baru yang disebut Sharkworld. Sesuai namanya, bagian tersebut hanya akan diisi hiu dan sekaligus menjadi akuarium pertama dunia yang khusus menampung predator air tersebut. Keren bukan?
Well, itulah sederet wahana Ancol terbaru 2019 yang bakal segera diluncurkan dalam beberapa bulan mendatang. Bagaimana Teman Traveler? Segera rencanakan bersama dengan kesayangan, ya. Next