Jalan-jalan ke Bandung dan ingin menikmati beragam sajian bercitarasa Sunda? Tak ada salahnya mampir ke Warung Nasi Ibu Imas. Warung ini termasuk salah satu tempat makan Bandung yang melegenda dan unik karena memiliki tiga tempat makan berbeda.
Baca juga : Rammang-rammang, a Magical and Instagenic Wonder in Maros
Mencicipi citarasa Sunda otentik sambil nikmati sejuknya udara Bandung, sungguh kombinasi yang pas. Tanpa banyak kata, yuk kita ulas Warung Nasi Ibu Imas.
Telah Dirintis Sejak Tahun 1980-an
Warung Nasi Ibu Imas sudah layak dikategorikan sebagaiĀ tempat makan legendaris di Bandung. Maklum saja, berdirinya sudah sejak tahun 1980-an. Uniknya, Teman Traveler akan menemukan lebih dari tiga rumah makan bertuliskan Warung Nasi Ibu Imas di sepanjang jalan. Meskipun demikian, dapurnya tetap satu. Jadi jika tempat satunya ramai, kalian tinggal pindah ke yang lainnya.
Sajikan Ragam Kuliner Citarasa Sunda yang Kental
Tempat makan populer di Bandung ini menawarkan ragam kuliner citarasa Sunda yang kental. Pilihannya beragam, mulai dari pepes teri, pepes ikan, ayam bakar, ayam goreng, telur dadar, dan masih banyak lagi. Menu yang paling banyak diburu dan jadi salah satu favorit pengunjung tak lain adalah ayam goreng sambal dadak dan karedok leunca.
Yup, karedok leunca termasuk menu andalan di sini. Kombinasi racikan cabai dan kemangi, ditambah lenca hijau akan terasa segar di dalam mulut. Gurih dan sedikit pahit, rasanya benar-benar menggigit, mak nyus!
Alamat Tempat Makan Ibu Imas yang Berderet
Warung Nasi Ibu Imas ini berlokasi di Jl. Balong Gede No. 67, No. 94, No. 38, dan Jl. Pungkur No. 81, Bandung. Jam bukanya mulai dari 07:00 sampai dengan 20:00 WIB. Tempat makan ini begitu mudah dikenali lewat warna seragam karyawan dan interior bangunan yang senada, kuning dan hijau.
Saat masuk ke dalam tempat makannya, Teman Traveler akan disambut gerobak berisi aneka lauk yang bisa dipilih sendiri ataupun dipesan langsung. Kamu bakal merasa nyaman di sini lantaran suasananya begitu merakyat. Harganya juga sangat ramah di kantong, dibandrol mulai dari Rp3.000. Sangat murah meriah, dengan citarasa begitu mewah.
Buat yang sedang ingin mencicipi berbagai kuliner bercitarasa Sunda, Warung Nasi Ibu Imas ini menjadi salah satu rekomendasi. Banyak pilihan lauknya, harganya juga murah meriah. Jangan sampai melewatkan kesempatan mencicipi berbagai panganan enak di tempat makan ini. Next