in ,

Jelang Dieng Culture Festival, 4 Wisata Ini Bisa Dikunjungi

Destinasi di Dieng

Kawasan Dieng, Jawa Tengah memiliki acara tahunan yang tidak bisa dilewatkan. Namanya adalah Dieng Culture Festival. Acara ini diadakan untuk menampilkan budaya setempat kepada masyarakat luas. Di tahun ini, Dieng Culture Festival akan diselenggarakan pada tanggal 2 – 4 Agustus 2019 dengan tema The Inspiration of Culture.

Baca juga : Eatlah, Rice Box Favorit Sejuta Umat dengan Varian Salted Egg Super Lezat

Bagi teman traveler yang ingin berkunjung ke sana, tak perlu takut bosan karena tidak ada tempat menarik lainnya. Traveling Yuk akan merekomendasikan tempat-tempat wisata di Dieng yang bisa kalian kunjungi sebelum atau sesudah festival. Yuk simak ulasan di bawah ini. 

Candi Arjuna, menjadi wisata paling dicari wisatawan

Dieng Culture Festival
Candi Arjuna via instagram/
deeparyadi_

Berwisata di kompleks Candi Arjuna menjadi sebuah hukum wajib bagi kalian yang tengah berwisata di dataran tinggi Dieng ini. Tak hanya dapat menikmati dinginnya udara pegunungan dan hamparan bukit yang menawan di mata, kalian juga bisa mempelajari kisah peradaban Kerajaan Mataram Kuno sebagai cikal bakal kerajaan-kerajaan agung di tanah Jawa lewat kompleks candi-candi yang ada di sini.

Nah, kalau teman traveler ingin berkunjung ke sana, tak perlu khawatir masalah biaya. Kalian cukup merogoh kocek sebesar lima ribu rupiah agar bisa menikmati keindahan Candi Arjuna dan kawan-kawannya. Namun biasanya, pengunjung akan disarankan untuk membeli tiket terusan dengan Kawah Sikidang seharga sepuluh ribu rupiah. 

Dieng Plateau Theater, si bioskop pintar

Dieng Plateau Theater via instagram/
discover_katara

Destinasi yang bisa dikunjungi selanjutnya adalah Dieng Plateau Theater. Dengan membayar tiket sebesar empat ribu rupiah, setiap pengunjung akan dibawa masuk ke dalam sebuah ruang yang mampu menampung sekitar 100 orang. Di dalam ruangan ini, wisatawan akan menyaksikan sebuah film tentang Dataran Tinggi Dieng, mulai dari sejarah, kondisi geografis, budaya, serta hal-hal lain.

Selama 23 menit durasi film, pengunjung akan dikenalkan pada Dataran Tinggi Dieng dan masyarakat yang bermukim di kawasan ini. Sehingga, ketika akan berkeliling menikmati pesona alam Dataran Tinggi Dieng serta mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di kawasan ini, pengunjung sudah memiliki bekal pengetahuan.

Candi Dieng, wisata bersejarah dengan bentuk unik

Candi Dieng via instagram/
david.pakaya

Candi Bima Dieng merupakan salah satu candi terbesar yang ada di kawasan purbakala Dieng. Candi ini memiliki struktur bangunan dan ukuran candi yang berbeda dengan candi-candi Dieng lainnya. Gaya arsitektur dari dasar hingga ujung candi lebih cenderung bergaya ala candi-candi yang berasal dari India. Ada satu hal unik dari Candi Bima Dieng yaitu memiliki arca di setiap sisi dindingnya yang menyimbolkan kemegahan dari salah satu candi terbesar di Dieng ini.

Tidaklah sulit untuk menilik candi termegah ini. Lokasinya pun sangatlah strategis dan mudah dicari. Candi Bima Dieng terletak sebelum pintu masuk kawah fenomenal di Dieng yaitu Kawah Sikidang. Meskipun hanya satu candi yang berdiri, itu tidak menghilangkan nilai kemegahan dan keindahan karena arsitektur Candi Bima Dieng sangatlah berbeda. 

D’Qiano Hot Spring Water Park, wisata berendam air panas

D’Qiano Hot Spring Water Park via instagram/
maspry_ravika

Apabila teman traveler bosan dengan wisata candi, bisa sekali untuk berkunjung ke D’Qiano Hot Spring Water Park. Destinasi ini merupakan wisata yang menawarkan kolam-kolam dengan air hangat di dalamnya. Namun, pengunjung juga dapat menikmati wahana permainan yang bermacam-macam. 

Seperti kolam permainan untuk anak-anak, lalu kolam semi olympic yang diperuntukkan bagi pengunjung dewasa dengan dua jenis kedalaman yaitu 120 cm dan 180 cm. Ada juga kolam refleksi dan terapi yang merupakan kolam air hangat untuk menghilangkan rasa pegal di tubuh. 

Itulah wisata-wisata di Dieng yang bisa dikunjungi sembari menonton Dieng Culture Festival. Kalau teman traveler lebih suka berlibur ke wisata yang mana nih?  Next

ramadan
Masjid Putra Malaysia

Masjid Putra, Megahnya Tempat Ibadah Pink Kebangaan Malaysia

Es Campur Pak Joni

Es Campur Pak Joni di Semarang, ‘Penebas’ Dahaga yang Sudah Ada Sejak 1976