Jogja selalu menjadi favorit untuk Teman Traveler jadikan lokasi liburan, salah satunya di Kulon Progo. Ada Wisata Gunung Kuniran yang baru memiliki fasilitas tempat nongkrong, pengunjung akan diajak menikmati kopi di atas perbukitan. Yuk simak ulasan berikut.
Baca juga : Luwihaja Hill, Hidden Gem di Bogor yang Sepi dari Kebisingan
Keindahan Malam Kota Wates dari Ketinggian
Wisata Gunung Kuniran ini menawarkan panorama perbukitan hijau dan pegunungan, dari jauh juga terlihat garis pantai selatan. Apalagi saat senja matahari mulai terbenam terasa sangat syahdu. Pemandangan saat malam juga tak kalah indahnya, Teman Traveler bisa menikmati city lights Kota Wates dari ketinggian.
Di sini para pengunjung dapat mengabadikan momen pada spot instagramable-nya seperti di gardu pandang, rumah pohon, tempat duduk berbentuk sangkar, gardu pandang perahu dan masih ada lainnya.
Menikmati Kopi khas Kuniran
Selain itu, Teman Traveler bisa nongkrong menikmati kopi khas Kuniran dan suasana perbukitan pada fasilitas barunya yaitu Kopi Kuniran. Tempatnya sangat nyaman karena ada dua pilihan area yaitu semi outdoor dengan tempat lesehan beratap.
Kemudian, full outdoor dilengkapi meja dan kursi menghadap ke panorama bukit. Sangat cocok dijadikan lokasi istirahat sejenak saat akhir pekan bersama keluarga, teman atau orang terkasih.
Fasilitas dan Menu
Selanjutnya fasilitas di sini terdiri dari area parkir, toilet, kafe, spot foto, spot batu purba, green savana, kebun buah, jeep, camping ground, live music dan lainnya.
Untuk menu di kafe Kopi Kuniran yaitu ada kopi, non kopi, snack seperti singkong goreng, kentang goreng dan lainnya. Jam operasional kafe mulai pukul 15.00 sampai 22.00 WIB, setiap hari.
Lokasi dan Harga Tiket
Wisata Gunung Kuniran berlokasi di Desa Pandu, Hargorejo, Kulon Progo, Jogja, butuh waktu 15 menit perjalanan dari Kota Wates. Jam operasional wisata buka 24 jam, setiap hari. Dengan harga tiket Rp 5.000 per orang saat weekday, kemudian weekend Rp 7.000 saja.
Demikian ulasan Wisata Gunung Kuniran di Kulon Progo, rekomendasi untuk Teman Traveler pada liburan selanjutnya. Next