Setelah sepanjang minggu menguras otak buat ngerjain tugas kuliah, boleh juga sempatkan liburan di akhir pekan. Teman Traveler di Bogor yang pengin melepas penat sejenak bisa nih melipir ke wisata sekitar IPB. Semuanya mempunyai akses yang mudah dan dapat dicapai dengan kendaraan bermotor. Di mana saja, ya? Yuk, simak ulasan berikut.
Baca juga : Mengunjungi Kelvingrove Art Gallery and Museum di Glasgow, Skotlandia
Kampung Budaya Sindang Barang
Wisata sekitar IPB yang bisa Teman Traveler singgahi adalah Kampung Budaya Sindang Barang. Begitu memasuki wisata Bogor ini, akan disambut oleh alunan angklung yang dimainkan oleh warga. Di sini terdapat saung dan lumbung padi, menambah kesan tradisional nan syahdu.
Teman Traveler dapat melakukan beragam aktivitas menarik. Salah satu yang harus dicoba adalah menginap bersama kokolot kampung alias sesepuh di rumah anyaman bambu. Tertarik? Datang saja ke Desa Pasir Eurih, Kecamatan Taman Sari. Siapkan juga biaya sekitar Rp25 ribuan.
Kampung Wisata Cinangneng
Ada juga Kampung Wisata Cinangneng yang berada tidak jauh di sekitar IPB. Tersedia dua paket tur dengan biaya mulai dari Rp110 ribuan. Teman Traveler akan mengikuti banyak kegiatan seru. Di antaranya belajar angklung, lagu Sunda, gamelan, dan tarian Jawa Barat.
Ada juga menanam pagi, memandikan kerbau, membuat kuliner tradisional, membuat wayang, dan banyak lainnya. Menarik, bukan? Boleh banget sekalian ajakin sekeluarga, loh. Langsung melipir ke Jalan Babakan Kemang RT. 01/02, Cihideung Udik, Kecamatan Ciampea.
Situ Gede
Selanjutnya ada Situ Gede yang berada di Desa Cikarang, Kecamatan Dramaga. Danau ini memang dijadikan jujugan wisata warga Bogor dan sekitarnya. Tempat ini pas banget buat weekend getaway, sebab suasananya asri dan udaranya sejuk. Teman Traveler bisa naik perahu keliling danau, mancing, piknik, maupun jalan-jalan di hutan sekitarnya. Liburan hemat cuma keluarkan biaya kira-kira Rp5 ribuan.
Wisata Panorama Pabangbon
Teman Traveler yang suka melihat keindahan panorama wisata alam, bisa singgah ke Pabangbon yang berlokasi di Gunung Beteng. Hutan pinus ini tidak jauh beda dengan Villa Khayangan Bogor yang menyediakan macam-macam spot selfie.
Kalian akan temukan rumah pohon, perahu, hammock, ayunan tepi jurang, maupun sepeda gantung. Semuanya bisa dinikmati dengan modal Rp15 ribuan.
Jadi siapa yang sudah siap liburan ke wisata sekitar IPB? Kapan, nih, terakhir kali jalan-jalan seru bareng teman kampus?
Next