in ,

Wisata Urban Jakarta dan Bandung, 4 Lokasi Berburu Barang Hingga Baju Vintage

Wisata Urban Area Jakarta dan Bandung

Wisata tak hanya ke alam atau kulineran. Kamu juga dapat melakukan wisata urban di kota-kota besar. Jangan salah, banyak hal yang dapat dilakukan saat wisata urban. Datang ke bangunan bersejarah hingga berbelanja. Kalau kamu punya rencana datang ke Jakarta atau Bandung dalam waktu dekat, coba datang ke empat tempat ini. Kamu bisa mendapatkan beberapa barang, makanan, hingga pakaian vintage di wisata urban Jakarta Bandung berikut ini.

Baca juga : Harga Tiket Pesawat dan Bagasi Merangkak Naik, Pariwisata Indonesia Bakal Lesu?

1. Toko Cemal Cemil

Berbagai macam pernak-pernik dan jajanan 90an dapat ditemukan di sini via instagram
Berbagai macam pernak-pernik dan jajanan 90an dapat ditemukan di sini via wartakota.tribunnews.com

Toko ini menjual berbagai jajanan hingga mainan yang biasa diperjualbelikan pada tahun 1990an. Seperti coklat payung, permen telor cicak, atau permen yosan lengkap dengan hadiah tato tempelnya. Cemal-cemil berdiri sejak tahun 2003 dan berusaha lagi menghadirkan nuansa nostalgia generasi 90an. Pemandangan unik ini dapat kamu temukan di Jalan Kemang Selatan I, Jakarta Selatan.

2. Pasar Antik Jalan Surabaya Jakarta Pusat

Berbagai macam barang antik dapaat ditemukan di sini via instagram
Berbagai macam barang antik dapaat ditemukan di sini via instagram/@sheillapinem

Terdapat setidaknya 200 kios di tempat ini yang menjual berbagai macam barang antik. Bisa dibayangkan berapa banyak barang antik yang dapat kamu temukan di sini. Beragam benda seperti furnitur, mesin ketik, alat elektronik klasik, gramaphone, hingga koper jadul semua dapat ditemukan di sini.

3. Pasar Senen

Berbagai pakaian vintage dapat ditemukan di Pasar Senen via instagram
Berbagai pakaian vintage dapat ditemukan di Pasar Senen via instagram/@widhakarina

Pasar Senen juga salah satu tempat untuk berburu barang vintage di Jakarta, khususnya dalam bidang fashion. Kebanyakan kios yang ada di sini menjual berbagai macam pakaian vintage mulai era 1970 hingga 1990an. Seperti jaket jeans, boots high heel, dan macam-macam pakaian lain. Kualitas dan harganya pun sangat bersahabat, asalkan pandai tawar menawar.

4. Pasar Gedebage

Pasar Gedebage juga menjual berbagai macam pakaian branded second via instagram/jerni_alexa
Pasar Gedebage juga menjual berbagai macam pakaian branded second via instagram/jerni_alexa

Setelah dari Jakarta, kali ini beralih ke Kota Bandung. Tempat ini menjual berbagai macam pakaian bekas berkualitas dengan model yang tak kalah trendi. Terdapat sekitar 400 toko yang menjual pakaian branded dengan harga puluhan ribu saja. Maka itu tak heran jika banyak anak muda dari luar kota yang datang untuk berburu di Gedebage.

Berwisata tak hanya ke alam, di kota-kota besar pun kamu dapat menjelajahi wilayah-wilayah urban. Hal-hal menarik yang tersembunyi di balik hutan beton menanti untuk di temukan. Kota mana yang paling ingin kamu jelajahi? Next

ramadan
Wisatawan di Pulau Palambak

Pulau Palambak Aceh, Surga Pemburu Pantai Cantik nan Sepi

Keindahan Pantai Watu Malandong

Pantai Watu Malando, Kemegahan Alam Kebanggaan Sumba