in , ,

Gunung Lembu, Jalur Pendakian di Purwakarta yang Cocok untuk Pemula

Naik Gunung Lembu di Purwakarta, Cocok untuk Pendaki Pemula

Gunung Lembu
Gunung Lembu (c)Mohammad Guruh/Travelingyuk

Mendaki gunung bisa menjadi satu kegiatan positif untuk mengurangi kejenuhan. Bisa karena pekerjaan atau aktivitas yang berulang setiap harinya. Jalur pendakian di Indonesia beragam. Ada yang susah ditaklukkan, tapi tidak sedikit yang mudah dijangkau bahkan untuk pemula. Seperti Gunung Lembu di Purwakarta. Apa uniknya? Berikut penuturan dari Kontributor Travelingyuk, Mohammad Guruh.

Baca juga : Romantis Abis, Ini Keseruan Liburan Bunga Zainal Bareng Suami

Keindahan Waduk dan Lampu Kota dari Puncak

Bekerja - Ihklas - Inisiatif - Semangat - Antusias (IG)@wita_lstn
Pemandangan dari puncak gunung via instagram/@wita_lstn

Gunung Lembu terletak di Kabupaten Purwakarta. Alamat lengkapnya di Kampung Panunggal, Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani. Berada di ketinggian 792 mdpl, gunung ini memiliki pesona pemandangan luar biasa. Di puncak, Teman Traveler bisa melihat luasnya Waduk Jatiluhur. Dari sisi berlawanan, Gunung Parang yang berdiri gagah seakan-akan meminta untuk ditaklukkan.

Tempat sempurna untuk menikmati sunrise dan sunset ini sangatlah mudah untuk didaki. Jika cuaca cerah, Teman Traveler dapat menikmati keindahan kota yang menawan. Di malam hari, kerlap-kerlip kota Purwakarta juga memanjakan mata. Nah, untuk sampai di puncak, hanya butuh waktu 2 hingga 3 jam. Tidak perlu peralatan khusus, terkecuali ingin melakukan aktivitas camping.

Rute Menuju Gunung Lembu

Luasnya Waduk Jatiluhur Dilihat Dari Puncak Gn Lembu (Dokumen : Pribadi)
Luasnya Waduk Jatiluhur Dilihat Dari Puncak (c)Mohammad Guruh/Travelingyuk

Dengan kendaraan pribadi (mobil) bisa melalui jalan tol Jakarta – Cikampek dan keluar tol Jatiluhur. Dari gerbang tol Jatiluhur ikuti arah Purwakarta – Bandung hingga pertigaan Sukatani. Kurang lebih 8 km lagi hingga sampai Basecamp Gunung Lembu. Sementara jika Teman Traveler naik kereta, bisa turun di Stasiun Purwakarta. Sayangnya, tidak ada angkutan yang melewati rute sampai Basecamp. Sebaiknya untuk mencarter angkutan di Stasiun Purwakarta.

Tips Mendaki

Penampakan Gn Parang Dari Lereng Gn Lembu (Dokumen : Pribadi)
Penampakan Gunung Parang (c) Mohammad Guruh/Travelingyuk

Mendaki gunung merupakan pilihan untuk keluar dari zona aman. Setibanya di puncak, akan mendapatkan bonus pemandangan yang indah dan menakjubkan. Namun untuk menggapai semua itu butuh proses dan perjuangan ekstra. Bahkan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mendaki Gunung Lembu. Berikut beberapa tipsnya.

  • Bawa perbekalan yang cukup terutama air, kerena tidak ada mata air di Gunung Lembu
  • Jika mendaki saat musim penghujan track akan sangat licin, pakailah sepatu atau sendal gunung serta jangan lupa membawa jas hujan
  • Sepanjang track hingga puncak masih cukup aman jika ingin membawa anak kecil
  • Jangan buang sampah sembarangan

Itulah ulasan tentang Gunung Lembu yang cocok dijadikan spot pendakian terutama pemula. Harga tiket masuknya hanya Rp10.000 per orang. Bagaimana, sudah siap untuk melepas penat dan naik gunung? Jangan lupa ajak teman atau keluarga ya. Next

ramadan

Written by Mohammad Guruh

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

Deretan Situ di Pangalengan Bandung Selatan, Dingin dan Tenangnya Seperti Gambaran Kahyangan

Beragam Olahan Ikan Bandeng yang Bisa Jadi Buah Tangan, Jangan Ragukan Lezatnya yang Kebangetan!