in ,

Deretan Resort di Bali yang Punya Kolam Renang Mirip Pantai, Bisa Main Pasir Seharian!

Daftar Resort di Bali yang punya kolam renang layaknya pantai, bisa bermain pasir bersama si buah hati!

Resort di Bali dengan kolam renang mirip pantai

Pariwisata di Indonesia kian hari semakin maju, tak heran beberapa wilayah di Indonesia salah satunya Bali telah mempunyai beragam fasilitas yang diperlukan para wisatawan. Akomodasi menginap dapat dengan mudah ditemui, mulai dari yang berbudget, mewah, hingga yang punya fasilitas unik. Contohnya seperti resort di Bali dengan kolam renang mirip pantai di bawah ini. Penasaran seperti apa? Simak deretan di bawah ini yuk!

Baca juga : Indian Resto Malang, Nikmati Sajian Kuliner India di Kota Apel

Movenpick Resort & Spa

Movenpick Resort
Movenpick Resort via Instagram/melissasoe

Berlokasi di Jl. Wanagiri No.1, Jimbaran, Movenpick resort merupakan tempat menginap serba lengkap. Teman Traveler bisa menemukan beragam fasilitas mulai dari kolam renang yang luas, waterslide, kidsclub, dan tentunya pantai buatan.

Tamu yang berenang di sini bisa merasakan sensasi berenang di pantai karena di tepi kolam terdapat pasir. Sehingga cocok untuk anak-anak yang ingin bermain di sana. Kalau tertarik untuk menghabiskan malam di sini, siapkan budget mulai dari Rp4 jutaan per malamnya.

Bali Mandira Resort & Spa

Bali Mandira Resort
Bali Mandira Resort via Instagram/balimandira

Resort di Bali dengan kolam renang mirip pantai lainnya datang dari Bali Mandira Resort & Spa yang terletak di Jl. Padma 2, Legian. Memiliki area yang luas, Bali Mandira dilengkapi dengan fasilitas unik yakni kolam renang pantainya. Tamu dapat bebas berjemur seharian di kursi yang telah disediakan di tepi kolam. Selain itu, mereka juga dapat menikmati hangatnya pasir. Tertarik? Siapkan biaya mulai dari Rp2,5 jutaan untuk bermalam di sini.

Wyndham Tamansari Jivva Resort

Wyndham Tamansari Jivva Resort
Wyndham Tamansari Jivva Resort via Instagram/wyndhamjivvabali

Beralamat di Jl. Subak Lepang No.16, Wyndham Tamansari letaknya berada di tepi Pantai Keramas dengan pasir hitamnya. Lokasinya berada di kawasan yang tak terlalu ramai, sehingga sangat pas untuk bagi Teman Traveler yang ingin menenangkan diri. Walupun berada di tepi laut, akomodasi satu ini tetap dilengkapi dengan kolam renang mirip pantai. Siapkan biaya mulai dari Rp900 ribuan per malamnya.

Conrad Bali

Conrad Bali
Conrad Bali via Instagram/conradbali

Resort terakhir yang juga tak kalah kece adalah Conrad Bali. Memiliki bangunan yang tampak mewah, akomodasi ini bisa Teman Traveler jumpai di Jl. Pratama 168, Tanjung Benoa, tepatnya di Nusa Dua.

Kalau sedang malas untuk beraktivitas ke laut, Teman Traveler bisa mencoba kolam renangnya yang menyerupai pantai. Siapkan budget mulai dari Rp3,5 jutaan per malam.

Itulah sejumlah resort di Bali dengan kolam renang mirip pantai. Bisa juga kan merasakan sensasi liburan hanya berada di dalam tempat menginap? Next

ramadan
Makanan berkuah Kalimantan Selatan

Makanan Berkuah Kalimantan Selatan, Sedapnya Bikin Ketagihan!

Rumah Makan Bopet Mini

Rumah Makan Bopet Mini, Jangan Lewatkan Bubur Kampiun Legendarisnya