in ,

Mudik Lewat Jalan Tol Baru, Catat Mana Saja yang Gratis!

4 Tol Baru di Indonesia, Siap Menyambut Mudik 2019

Jalan Tol Baru di Indonesia via Instagram @anggerpraditya
Jalan Tol Baru di Indonesia via Instagram @anggerpraditya

Indonesia sedang gencar membangun jalan tol baru, demi memudahkan transportasi dari kota ke kota. Beberapa jalur bebas hambatan tersebut ada yang bagiannya difungsikan sebagai jalur mudik 2019. Jalan tol tersebut tersebar mulai dari Sumatra, Jawa, sampai Sulawesi. Di mana saja?

Baca juga : Bara Grills Bogor, Cara Spesial Makan Daging Panggang

Tol Palembang-Lampung

Tol Palembang-Lampung via Instagram @ketutadimarsanta
Tol Palembang-Lampung via Instagram @ketutadimarsanta

Jalan tol trans Sumatra jalur Palembang-Lampung tengah dalam proses pembangunan. Beberapa bagiannya sudah ada yang siap dibuka secara fungsional mulai H-7 lebaran, guna mendukung mudik 2019. Untuk sementara Teman Traveler yang melewati jalan tol tersebut, tidak dipungut biaya.

Menurut laman cnnindonesia.com, jalur tol Palembang-Lampung dibuka mulai jam 06.00-18.00 saja. Cukup berbahaya kalau dilewati malam hari, mengingat beberapa fasilitas seperti lampu dan rambu ada yang belum terpasang. Kalau mudik lewat jalan tol baru tersebut, durasi perjalanan Palembang-Lampung cuma sekitar 7 jam.

Tol Malang-Pandaan

Tol Malang-Pandaan via Instagram @anggerpraditya
Tol Malang-Pandaan via Instagram @anggerpraditya

Tol Malang-Pandaan merupakan salah satu yang baru di Indonesia dan 3 dari 5 seksinya sudah diresmikan oleh Presiden Jokowi. Bagian tersebut adalah Pandaan-Purwodadi, Purwodadi-Lawang, dan Lawang-Singosari.

Sedangkan ruas Singosari-Pakis akan dibuka ketika arus balik 2019 dan Pakis-Malang sedang proses konstruksi. Kini Teman Traveler bisa lebih nyaman kalau mau mudik dari Malang ke arah Surabaya. Serunya lagi, jalur ini tidak dipungut biaya sampai lebaran.

Tol Balikpapan-Samarinda

Jalan Tol Baru
Tol Balikpapan-Samarinda via Instagram @sentotpras

Jalan tol baru di Indonesia yang juga difungsikan guna memperlancar mudik 2019 adalah trans Kalimantan, tepatnya ruas Balikpapan-Samarinda. Bagian tol Balikpapan-Samarinda yang siap dibuka adalah seksi 2,3,dan 4A, yaitu dari Samboja sampai Jembatan Mahkota II.

Sedangkan untuk keseluruhan jalur, direncanakan beroperasi mulai Juli 2019. Kalau biasanya durasi perjalanan Balikpapan-Samarinda 3-4 jam, dengan adanya jalan bebas hambatan jadi sekitar 1 jam saja.

Tol Manado-Bitung

Tol Manado-Bitung via Instagram @iamtimostudio
Tol Manado-Bitung via Instagram @iamtimostudio

Selanjutnya ada tol trans Sulawesi tepatnya Manado-Bitung yang dipersiapkan untuk beroperasi saat mudik 2019. Jalur yang siap adalah dari Simpang Susun (SS) Airmadidi ke Manembo-nembo.

Ruas tolnya kini sedang ditambah rambu-rambu lalu lintas dan posko. Ruas tol Simpang Susun Airmadidi-Manembo-nembo beroperasi mulai jam 07.00-17.00, dan masih digratiskan.

Siapa, nih, Teman Traveler yang berencana mudik lewat jalan tol baru di Indonesia tersebut? Kira-kira akan berkesan seperti apa? Jangan lupa share di kolom komen jika sudah lewat jalurnya, ya. Next

ramadan
Budweiser ReCup Arena

Budweiser ReCup Arena, Lapangan Bola dari Plastik yang Ramah Lingkungan

Perjalanan Food Vlogger Ria SW via Instagram @riasukmawijaya

Cicipi Enaknya Tteokbokki Cocol Coklat, Jajanan Ciptaan Food Vlogger Ria SW