Soto dapat ditemukan di berbagai daerah dan sangat cocok disantap saat hujan tiba. Berbagai macam jenis soto telah hadir dan menjadi legendaris di daerahnya, bahkan ada yang sejak 1940an. Semua dijamin akan kelezatan, gurih nan nikmatnya. Yuk, simak soto legendaris di Jawa berikut ini.
Baca juga : Wisata Budaya dan Sejarah Bone, Salah Satu Pesonanya Berusia Lebih dari 100 Tahun
1. Soto Po, Bandung 1946
Soto Po sudah berdiri sejak tahun 1946 berlokasi di Jalan Rama No. 14, Pajajaran, Bandung. Soto ini menyediakan menu soto campur, soto mie dan aneka jajanan lainnya. Soto campur memiliki kuah yang penuh kaldu berwarna coklat dan isian daging serta kacang. Sedangkan soto mienya berkuah bening dengan porsi lebih besar.
Bagi Teman Traveler yang ingin mencicipi, untuk satu porsinya diberi harga Rp33.000. Warung beroperasi setiap hari dari pukul 08.00-19.00, jangan sampai kehabisan ya.
2. Soto Gubeng Pojok, Surabaya 1950
Selanjutnya soto legendaris di Surabaya yang sudah berdiri sejak tahun 1950 ialah Soto Gubeng Pojok. Terkenal dengan soto dagingnya dengan isian yang beragam ada babat, jeroan dan telur ayam.
Satu porsinya dibanderol mulai Rp21.000 sampai Rp43.000, penasaran dengan rasanya? langsung datang saja ke Jalan Kusuma Bangsa No.30, Ketabang, Genteng, Surabaya. Warung beroperasi setiap hari dari pukul 06.00-16.00 Wib.
3. Soto Sawah Haji Hadi, Jogja 60an
Sudah berdiri sejak 60an, Soto Sawah Haji Hadi ini memiliki dua menu soto yang nikmat. Ada soto ayam dan soto daging sapi serta ada menu lauk tambahan seperti sate ayam, telur puyuh, tempe, tahu bacem, dan lenthok.
Satu porsi kenikmatan soto ini dibanderol dari Rp12.000 sampai Rp16.000. Jika Teman Traveler berlibur ke Jogja bisa mampir ke Soto Sawah Haji Hadi di Jalan Soragan No.13 Cungkuk, Ngestiharjo, Bantul, Jogja. Warung dibuka setiap hari mulai pukul 07.00-15.30 Wib.
4. Soto Bangkok, Semarang 1946
Saat ke Semarang selain mencicipi lunpianya coba juga Soto Bangkok yang legendaris. Sudah berdiri sejak 1946, memiliki rasa otentik sejak awal dijual. Bahkan memproduksi kecap sendiri yang tidak terlalu kental. Menu di sini tidak hanya soto ayam kampungnya saja melainkan ada ayam semur, ayam goreng dan garang asem ayam.
Teman Traveler saat ke Semarang bisa mencoba kenikmatan soto ini di Jalan Brigjen Katamso No.1, buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai 22.00 Wib. Satu porsinya dihargai Rp15.000-Rp25.000 saja.
5. Soto Betawi H.Ma’ruf, Jakarta 1940
Jika Teman Traveler berada di Jakarta wajib mencoba Soto Betawi H.Ma’ruf, warung ini sudah melegenda sebelum zaman kemerdekaan pada tahun 1940an. Keunikan dari Soto Betawi H.Ma’ruf ini berada pada daging dan jeroan sapinya yang harus digoreng terlebih dahulu.
Kecuali babat dengan ususnya, untuk membuat citarasa semakin nikmat, sebelum digoreng daging serta jeroan ini direndam dalam kuah soto. Semangkuk kelezatan soto betawi ini dibanderol mulai Rp40.000 sampai Rp42.000.
Penasaran dengan rasanya datang saja ke kawasan Taman Ismail Marzuki, Jalan Pramuka No.64, Cikini Raya, Jakarta Pusat. Buka mulai pukul 09.00-22.00 Wib, setiap hari.
Demikian beberapa soto legendaris di Jawa, semua dijamin rasa lezat dan khasnya. Jangan lupa mampir saat berkunjung ke daerah-daerah tersebut ya. Jadi, di mana tempat makan soto legendaris favoritmu? Next