in , ,

Saksikan Gemerlap Malam Hari Malaysia di THE TOP Penang Theme Park

Nikmati serunya memandang Penang dari ketinggian!

Penang merupakan negara bagian Malaysia dengan wilayah terkecil kedua setelah Perlis. Ada banyak tempat wisata yang berdiri di sini. Salah satunya yang akan kita bahas adalah THE TOP Penang Theme Park. Apa yang membuatnya spesial? Simak ulasannya berikut ini!

Baca juga : Mengenal Sealand, Benteng Terapung yang Kini Jadi Negara Terkecil di Dunia

Saksikan Gemerlap Lampu Perkotaan dari Atas

img_8124_rRy.JPG

TOP Kamtar, nama lain dari destinasi favorit ini, sejatinya merupakan puncak menara gedung tertinggi di Penang, Malaysia. Di sini Teman Traveler bisa melihat aneka pemandangan yang cantik dan menakjubkan, salah satunya situasi perkotaan.

Akan lebih indah ketika kalian mengunjunginya di malam hari. Penuh dengan lampu-lampu jalanan dan gedung yang memukau mata!

Penuh dengan Wahana Pribadi Hits

img_8129_SDi.JPG
Replika Mr. Bean (c) Aprilia Stefany/Travelingyuk

Di TOP Kamtar terdapat 2 wahana besar yang jadi daya tarik utama wisatawan. Yang pertama adalah The Gravityz, lalu kedua adalah Rainbow Skywalk. Keduanya selalu jadi rebutan para pengunjung karena keberadaannya yang termasuk langka di Penang, bahkan di Malaysia sekalipun.

img_8098_vJU.JPG
Berfoto di depan THE TOP Penang Theme Park (c) Aprilia Stefany/Travelingyuk

Selain itu, apa sih yang bisa didapat di sini? Kalian bisa menemukan aneka kuliner khas Malaysia di foodcourt dan orang-orang yang berjualanan makanan di sekitar kawasan wisata. Mau mencari oleh-oleh buat keluarga dan sahabat? Ada, dong! Kalian bisa mencarinya di toko souvenir yang ada di sana. Pokoknya lengkap!

Pacu Adrenalin di The Gravityz

img_8072_XLy.JPG
Berada di atas The Gravityz (c) Aprilia Stefany/Travelingyuk

Mau uji adrenalin di Penang? Di The Gravityz saja! Terletak di lantai 65 TOP Komtar, wahana ini akan membuat Teman Traveler serasa melayang di atas awan. Bagaimana tidak, nantinya kalian akan dikaitkan dengan tali besar, setelah itu Teman Traveler akan disuruh berjalan di jalan layang tanpa pembatas di kiri dan kanannya. Bisa dibayang betapa serunya, kan?

Nantinya di The Gravityz akan ada enam tantangan yang harus dilewati. Selagi berjalan, kalian akan melihat orang dan mobil dari ketinggian 230 mdpl. Kelihatan kecil pastinya! Buat para penantang adrenalin, wahana ini cocok buat kalian!

Berfoto Hits di Rainbow Skywalk

img_8120_f63.JPG
Suasana di atas (c) Aprilia Stefany/Travelingyuk

Berbeda dengan wahana satunya, Rainbow Skywalk merupakan salah satu ikon terbaik dan favorit bagi para wisatawan. Hal ini dikarenakan pemandangannya yang begitu indah saat sore hari. Teman Traveler bisa melihat sunset dari sini, loh!

Wahana ini dinamakan ‘rainbow‘ karena menampilkan cahaya layaknya pelangi di bawah jembatan. Memang terlihat menyeramkan karena jalannya terbuat dari kaca. Jadi, kalian bisa melihat suasana perkotaan di bawah dengan jelas. Tapi jangan khawatir, bahannya kuat, kok!

Rainbow Skywalk berada di Lantai 68. Dengan ketinggian 249 mdpl, pengalaman berjalan di atas serasa berkesan dan seru. Di sini tersedia bistro dan bar apabila Teman Traveler lagi kelaparan.

Itulah tadi sedikit ulasan tentang THE TOP Penang Theme Park. Tertarik mengunjungi tempat wisata Malaysia yang satu ini?

                                                              Next

ramadan
Taman Sari Jogja

Wisata Jogja untuk Libur Nataru, Yuk Catat!

Bangunan unik di Taman Ujung Water Palace

Taman Ujung Water Palace Bali, Pesona Eksotis Tiada Akhir