Arab, sebuah negeri yang terkenal dengan hawa panas gurun pasir yang membentang di setiap wilayahnya. Namun, bukan hanya arab saja yang punya hamparan pasir halus. Di Jepang, Teman Traveler dapat menikmati destinasi wisata panorama gurun pasir yang disebut Tottori.
Baca juga : Biennale Jogja 2019, Ruang Ekspresi dalam Seni
Hamparan Pasir dan Pantai Biru
Gurun pasir adalah sebuah wilayah dengan iklim panas, kaktus dan sedikit air yang tersedia. Tapi, di Tottori pengunjung akan dibuat kagum dengan perpaduan hamparan pasir coklat halus bak gurun pasir arab dan juga pantai biru Jepang yang tenang. Letusan Pegunungan Chugoku menyebabkan arus yang kuat dan mendorong pasir-pasir bawah laut menuju ke permukaan Laut Jepang terus menerus selama ribuan tahun. Muncullah sebuah hamparan bentang darat keemasan yang membentang hampir 16 kilometer di sepanjang pantai dan beberapa bagian yang menjulang tinggi hingga 50 meter. Tottori menjadi satu atraksi wisata paling unik di Jepang. Lebih dari dua juta pengunjung datang setiap tahunnya untuk menikmati dua kenampakan alam yang berbeda di satu wilayah.
Bermain di Lapangan Pasir Terbesar Jepang
Tak hanya keindahan perpaduan dua ekosistem, pengunjung juga bisa menikmati permainan seru di bukit pasir Tottori. Tersedia permainan seru seperti paralayang dan seluncur pasir. Menikmati panorama Tottori dengan santai sambil menunggangi unta sebagai ikon gurun pasir bak musafir Arab. Jelajah kawasan bukit pasir dengan tur sepeda fatbike. Berkunjung ke anjungan pandang di Pusat sakyu untuk mendapatkan panorama terbaik dari ketinggian. Atau belajar di Museum Pasir yang menampilkan aneka patung pasir dari berbagai seniman dunia.
Lokasi dan Akses
Tottori terletak di 2164-661 Fukubecho Yuyama, Tottori-shi, Tottori-ken, dekat dari pusat kota Tottori di pesisir Laut Jepang. Teman Traveler bisa memilih 3 perjalanan dari Tokyo, Hiroshima, dan Kyota/Osaka. Perjalanan dari Tokyo menggunakan kereta Tokaido Shinkansen dari stasiun Tokyo dengan waktu perjalanan 6 sampai 6,5 jam. Kyota/Osaka menyediakan perjalanan relatif singkat, hanya 3 jam untuk sampai ke Stasiun Tottori dengan menggunakan kereta limited ekspress Super Hokuto. Teman Traveler yang berada di Hiroshima bisa menggunakan kereta shinkansen dilanjutkan dengan limited ekspress Super Hokuto dengan jarak tempuh total 4 jam.
Waktu Terbaik Menikmati Tottori
Untuk menikmati pemandagan unik di Tottori, pengunjung tidak dipungut biaya alias gratis. Namun, setiap permainan diharuskan mengeluarkan kocek yang lumayan. Sementara itu, hindari berkunjung ke Tottori pada musim panas yakni Juli hingga Agustus karena cuaca akan sangat terik dan menyebabkan mudah sakit. Ada baiknya berkunjung saat awal musim semi, akhir musim gugur, atau saat musim dingin.
Wah gimana Traveler? Bagi yang sedang berada di Jepang dan cuaca lagi bagus mending langsung explore deh wisata gurun pasir Tottori. Untuk Teman Traveler yang ingin berkunjung ke Jepang, agendakan dulu mengambil libur di bulan yang tepat sambil terus mencari informasi kondisi cuaca di Jepang. Next