Yang ngaku punya jiwa petualang, pasti hobi naik ATV, nih? ATV adalah All Terrain Vehicle beroda 4 yang bisa digunakan di segala medan. Pantai, bukit-bukit, hingga terjun ke sungai bisa menggunakan kendaraan yang satu ini. Belakangan, ATV sedang hits banget dijadikan wahana tambahan di berbagai obyek wisata. Bagi yang doyan menantang diri, mengendarai ATV bisa banget dijadikan pilihan, nih.
Baca juga : Kota Tua Jakarta, Jejak Sejarah Batavia yang Menarik
Di bawah ini ada beberapa obyek wisata yang bisa dikunjungi bagi kamu-kamu yang ingin mencoba langsung sensasi mengendarai ATV. Nggak cuma adrenalin yang naik turun, kamu juga bisa memanjakan mata dengan pemandangan cantik di sejauh mata memandang. Wah, benar-benar rileksasi sempurna di akhir pekan, nih. Mana saja, ya?
Seru-seruan Main ATV di Pantai Klayar
Apa sih yang terbayang setiap kali berlibur ke pantai? Berenang, kan? Juga berjemur atau bermain dengan banana boat. Kali ini, pantai Klayar yang berlokasi di Pacitan, Jawa Timur menawarkan cara baru untuk menikmati keindahan laut dan sekitarnya, yaitu dengan mengendarai ATV. Untuk yang takut berkendara sendiri, jangan khawatir. Kamu bisa naik dengan operatornya. Atau kalau mau berdua dengan teman, atau si dia, juga bisa. Cukup bayar 25 ribu per orang, kamu bisa berkeliling dengan ATV dan menyantap keindahan Pantai Klayar secara menyeluruh. Untuk sewa, di pantai ini cukup murah, hanya memasang tarif 150 ribu. Puas-puasin deh keliling dan beraksi dengan ATV.
[googlemaps https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d3948.7903352246153!2d110.94531621478095!3d-8.223828194081873!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x2e7bd0f9f35323fb%3A0x82af06ae57eb3c73!2sPantai+Klayar!5e0!3m2!1sid!2sid!4v1487689897409&w=400&h=300]
Jangan Cuma Berenang di Pantai Bali, Dong
Bali memang hampir menyediakan tawaran liburan paket lengkap. Keindahan pantai di Pulau Dewata ini sudah tak perlu diragukan, sungguh mendunia. Namun, ke Bali nggak cuma bisa berenang, main banana boat, atau paralayang saja, lho. Di beberapa obyek wisata, seperti Ubud dan juga Tabanan, Bali menawarkan wahana berpetualang dengan mengendarai ATV. Dengan membayar sekitar 500 ribu, kamu sudah bisa ber-adventure dengan ATV mengikuti rute yang sudah disiapkan. Serunya bukan main, lho!
[googlemaps https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d252556.7006979727!2d115.02878091064242!3d-8.480075713254191!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x2dd24066bb18dd05%3A0xb3a35b7c19f27e98!2sBali+ATV+Ride!5e0!3m2!1sid!2sid!4v1487690127451&w=400&h=300]
Bintan, Tawarkan Tantangan
Selain Bali, Bintan yang berada di Kepulauan Riau ini juga menyimpan deretan pantai cantik yang menarik untuk dikunjungi. Tapi, bagi kamu-kamu yang mengaku berjiwa petualang, berlibur ke pantai saja mungkin terdengar membosankan. Jangan khawatir, Bintan ternyata mempunyai tawaran menarik dan penuh tantangan. Beberapa resort di daerah ini juga menyediakan persewaan ATV, khusus untuk kamu yang hobi berpetualang. Seperti di Bintan Lagoon Resort, ATV bisa kamu bawa berkeliling dan menikmati keindahan pantai dan juga daerah hijau sekitarnya hanya dengan 665 ribu untuk 30 menit, dan 1,150 juta untuk satu jam. Pengalaman seru yang akan kamu nikmati akan terbayar lunas.
[googlemaps https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d3988.9562738056!2d104.42184041365194!3d1.1910616623995212!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x31dbd6345225bcdb%3A0xda7cd5aee532b158!2sBintan+Lagoon+Resort!5e0!3m2!1sid!2sid!4v1487690406279&w=400&h=300]
Paket Lengkap di Obyek Wisata Semarang Ini
Apa yang pertama terbayang saat akan mengunjungi Semarang? Lumpia? Atau Lawang Sewu yang horor namun punya pesona tersendiri itu? Wah, belum tahu kalau Semarang kini punya BSB Lakers yang punya paket hiburan yang lengkap? Berenang outdoor dengan pemandangan pegunungan Semarang, atau wisata agro yang seru banget untuk outbond bareng keluarga. Tak hanya itu, obyek yang satu ini juga menyewakan Segway dan ATV dengan harga yang sangat terjangkau untuk berkeliling BSB. Wah, bisa nih ajak keluarga besar menikmati akhir pekan di BSB Lakers Semarang.
[googlemaps https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d3959.8288733671234!2d110.32770341370895!3d-7.029391070817094!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x2e7089f956019327%3A0x400e262e1ce19e90!2sLakers+Club+BSB+Semarang!5e0!3m2!1sid!2sid!4v1487690770243&w=400&h=300]
Bandung Tawarkan Rasa Baru dalam Berlibur
Bandung memang punya sejuta pesona yang membuat kita selalu rindu untuk kembali. Selain punya Lembang yang ngangenin, ternyata ada juga obyek wisata yang seru dan komplit. Adalah Kampung Gajah yang membuat kita selalu dekat dengan alam. Salah satu wahana yang ramai adalah waterboomnya. Untuk ibu-ibu, ada juga pusat pertokoan yang boleh banget diserbu. Selain itu, di obyek wisata ini juga memungkinkan kamu untuk hunting kuliner. Dan yang tak ketinggalan, ATV Adventure-nya, dong. Untuk akhir pekan, Kampung Gajah memasang tarif 250 ribu rupiah, dan 150 ribu di hari biasa.
[googlemaps https://www.google.com/maps/embed?pb=!1m18!1m12!1m3!1d3961.5091258599573!2d107.59334481370665!3d-6.829390568699601!2m3!1f0!2f0!3f0!3m2!1i1024!2i768!4f13.1!3m3!1m2!1s0x2e68e1404aa64f93%3A0xe8ec711fbf7f1a7f!2sKampung+Gajah+Wonderland!5e0!3m2!1sid!2sid!4v1487691082669&w=400&h=300]
Wah, ternyata ada banyak juga obyek wisata yang bisa juga memuaskan hasrat berpetualang, ya. Bagaimana, tantangan daerah mana nih yang sudah pernah kamu taklukkan? Next