Tegal bukan hanya terkenal akan warteg-nya. Ternyata, banyak kuliner lezatnya yang berhasil mencuri perhatian. Salah satunya adalah Nasi Bogana, hidangan yang dibungkus daun pisang dengan lauk pauk. Berikut tempat berjualan kuliner tersebut di Jakarta.
Baca juga : 4 Villa di Bali Estetik dan Mewah Mulai Rp 800 Ribuan
Bogana Milka, Berdiri di Era Reformasi
Letaknya di Jalan Cilandak I No.15, Jakarta Selatan dan telah berdiri sejak tahun 1998. Rumah makan ini pula yang disebut-sebut sebagai pelopor nasi bogana di Jakarta. Sajian nasi dengan bumbu segar membuat pengunjung rela antre lama. Belum lagi dengan oseng kacang dan suwiran ayam yang sederhana tapi nikmat di lidah. Selain itu, kamu juga bisa memesan 28 menu lain yang tak kalah menggoda.
Koko Bogana yang Awalnya Berjualan di Garasi
Keunikan rasa dari Nasi Bogana membuat seorang pengusaha di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sukses besar. Siapa lagi kalau bukan pemilik Koko Bogana yang dulunya hanya berjualan di garasi. Kini kedainya mulai berkembang. Kesuksesannya tidak lain karena citarasa dari menunya yang gurih di tiap sendokan. Bagaimana, kamu sudah pernah ke sini?
Nasi Bogana di RM Wong Tegal
Rumah makan yang satu ini mirip warung Tegal. Selain Bogana, di sini tersedia pula sate kambing, nasi langgi, bakmoy dan banyak lainnya. Rasanya juga sedap dan bikin banyak orang ketagihan. Bagi kamu yang penasaran dengan rasa nasi beraroma sedap ini bisa singgah ke Jalan Tanjung Duren Raya No. 69 C, Jakarta Barat.
Pesan Nasi Bogana di Ijo Rice
Sajian nasi putih dengan tempe orek, sambel goreng kacang panjang, sambal goreng ati ampela serta telur pindang paling nikmat disantap saat sore hari. Salah satu tempat yang menyajikan kuliner khas Tegal ini adalah Ijo Rice atau Jenny Bogana yang terletak di kawasan Pegadungan, Jakarta Barat. Selain makan di tempat, kamu juga bisa menggunakan layanan pesan antar. Praktis bukan?
Rindu makanan khas Tegal ini tak hanya bisake Jawa Tengah. Di Jakarta sendiri sudah banyak warung makan yang menawarkan kuliner lezat ini. Bagaimana, mana nih yang sudah pernah kamu coba? Next