in ,

5 Arung Jeram Terekstrem di Indonesia, Puas Tantang Adrenalin

Ada yang pernah disinggahi oleh Obama

arung jeram terekstrem

Tak puas dengan kekayaan alamnya saja, Indonesia juga menciptakan beberapa atraksi wisata supaya turis semakin tertarik untuk berkunjung. Salah satunya adalah arung jeram yang bisa memacu adrenalin. Di Indonesia ada beberapa arung jeram dengan jalur terekstrem yang membuat banyak orang tertarik untuk mengunjunginya. Jadi, di mana saja ya? Yuk kita jelajahi satu persatu. 

Baca juga : Nikmati Candi di Karanganyar, Pelajari Eksistensi Masa Lalu Sambil Habiskan Waktu

Sungai Alas 

arung jeram terekstrem
Sungai Alas via instagram/romy_van_de_van

Dari ujung timur Indonesia ada Sungai Alas yang termasuk arung jeram terekstrem. Berlokasi di Nanggroe Aceh Darussalam, tingkat kesulitan yang diberikan oleh sungai ini adalah grade III hingga IV. Bisa begitu, karena rutenya dipenuhi oleh belokan tajam dan juga arus airnya sangat deras. 

Kalau Teman Traveler ingin mencobanya, harus mengetahui dulu kemampuan diri sendiri. Apabila masih pemula, bisa ambil rute dari Muaa Sitalen sampai Gelombang. Kalau sudah berpengalaman, silakan coba jalur dari Angusan. 

Sungai Elo 

arung jeram terekstrem
Sungai Elo via instagram/andinapan

Beralih ke Jawa Tengah, tepatnya di Kabupaten Magelang, ada Sungai Elo yang tak kalah ekstrem. Arusnya cukup deras, sehingga mampu memacu adrenalin siapa saja yang mencoba rafting di sana. Meskipun begitu, sungai ini tetap ramah bagi para pemula. 

Untuk menyelesaikan rute arung jeram di sini, membutuhkan waktu sekitar dua hingga 3 jam dengan kedalaman air dan tingkat jeram yang berbeda-beda. Suasana alam yang sejuk ditambah arus yang menantang tentu membuat kalian tidak perlu berpikir dua kali untuk menjajal rafting di Sungai Elo. 

Sungai Ayung 

arung jeram terekstrem
Sungai Ayung via instagram/detty.turpyn

Di Bali juga ada arung jeram ekstrem yang dinamakan Sungai Ayung. Berada di Desa Rafting Bongkasa, tingkat kesulitan yang diberikan sungai ini adalah grade II sampai III. Oleh karenanya, sungai satu ini sangat aman untuk para pemula. For your information, Sungai Ayung ini pernah dijajal oleh mantan Presiden Amerika yakni Barack Obama. Beliau sukses menyelesaikan tantangan sejauh 12 kilometer di tahun 2017 lalu. 

Sungai Nimanga 

Sungai Nimanga via instagram/anggie_mata

Beranjak ke Desa Timbukar, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, ada Sungai Nimanga yang cukup populer. Tingkat kesulitan yang diberikan oleh sungai ini berada di grade III. Walau kesulitannya cukup tinggi, tapi itu semua terbayar dengan pemandangan yang akan Teman Traveler lihat di sana. 

Di samping kiri dan kanan sungai terdapat hutan dan perkebunan yang membuat kalian semakin terpana. Ditambah juga suara-suara hewan yang saling bersahutan akan menambah riuh perjalanan rafting

Sungai Lamandau 

Sungai Lamandau via twitter/RailinkARS

Terakhir, ada Sungai Lamandau yang bertempat di Desa Riam Tinggi, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah. Sungai yang sangat lebar ini akan membawa sensasi berbeda dibandingkan dengan jalur arung jeram lainnya. Ini karena di sisi kiri dan kanannya dihiasi pepohonan yang tinggi menjulang. Jadi, siapa saja yang melakukan rafting di sana akan terasa mengarungi Sungai Amazon karena tampilannya tidak jauh berbeda. 

Itu tadi adalah berbagai arung jeram terekstrem yang ada di Indonesia. Meskipun hampir semuanya ramah pemula, tapi Teman Traveler harus tetap hati-hati, ya. Lebih amannya untuk melakukan rafting, kalian sebaiknya didampingi oleh para ahli.  Next

ramadan
Babeh Street Surabaya

Babeh Street Surabaya, Instagenic dengan Mural Kece Abis!

Watu Langit, Resto dengan Panorama Yogyakarta dari Ketinggian