in , ,

Bobobox Pods, Hotel Kapsul Kekinian di Bandung yang Bikin Enggan Pulang

Hotel ini juga menggunakan teknologi terbaru lho

Berlibur ke Bandung memang sering kali mengharuskan kita untuk mencari penginapan nyaman. Sebisa mungkin yang harganya murah, namun tetap berkualitas. Nah, tak jauh dari Stasiun Bandung ada penginapan dengan ciri yang sudah disebutkan tadi. Adalah Bobobox Pods yang merupakan hotel kapsul dengan fasilitas nyaman dan harga terjangkau. Oke, tak perlu lama-lama lagi, simak ulasan berikut bagi yang ingin cari staycation di Bandung.

Baca juga : Jiwajawi Jogja, Asyiknya Sensasi Makan di Tengah Hutan

Salah Satu Hotel Kapsul Populer di Bandung

bobobox pods
Hotel tampak depan (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Siapa sangka, kalau Bobobox Pods ini menjadi hotel kapsul favorit di Bandung. Apalagi kalau bukan konsepnya yang kekinian dan menggunakan teknologi terbaru di dalamnya. Untuk yang ingin ke sini, bisa langsung meluncur ke Jl. Pasir Kaliki No.76A, Pasir Kaliki, Cicendo, Bandung.

Check In Unik

bobobox pods
Tempat check in (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Salah satu hal yang paling unik di sini adalah pada proses check in. Teman Traveler yang ingin menginap di sini disarankan untuk mengunduh aplikasi Bobobox terlebih dulu. Setelah itu, kalian membuat akun yang disertai dengan mengunggah foto KTP.

bobobox pods
Tampilan di aplikasi setelah check-in (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Kalau proses sudah selesai, maka akan mendapatkan QR Code yang berfungsi sebagi akses keluar dan masuk pod. Selanjutnya secara otomatis akun akan tergabung dalam grup percakapan yang menghubungkan kita dengan Host Bobobox dan tamu-tamu lainnya.

Memiliki Tiga Lantai

bobobox pods
Pods di Bobobox (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Di hotel ini ada tiga lantai pods yang tersedia. Yaitu basement, lantai 1 yang selantai dengan lobby dan lantai 2. Setiap lantai terdiri dari banyak pod yang ditandai dengan nomor-nomor berurutan. Lantai basement terdiri dari pod nomor 1 – 20, kemudian lantai 1 ada pod nomor 21 hingga 42 dan lantai 2 tersedia pod dengan nomor 43 sampai 64.

Bobobox Pods
Pods di lantai basement (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Ada Dua Jenis Kamar

Sky dan Earth Room (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Ada dua tipe kamar yang ditawarkan yakni Sky dan Earth Room. Perbedaan dari keduanya adalah terletak pada posisinya saja. Kalau Sky Room, posisi pods berada di deretan atas. Sedangkan Earth Room merupakan pods yang berada di bagian bawah.

Sky room (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Harga yang Terjangkau

Tampilan di dalam ruangan (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Harga untuk kedua kamar ini tidak ada bedanya. Hanya weekend dan weekday yang menjadi pembedanya. Satu kamar per malam, dibanderol harga Rp189.000 untuk weekday. Sementara untuk weekend berkisar Rp234.000 hingga Rp260.000. 

Fasilitas di Dalam Pods

Control Pod (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Ada beberapa fasilitas yang disediakan di dalam pods. Seperti meja, kaca, AC, colokan, keranjang sampah, dan device control pod. Untuk control pod ini mempunyai fungsi sebagai pengatur pods. Kalian bisa mengatur warna lampu ruangan melalui alat tersebut sesuai dengan keinginan. Bahkan, kecerahannya juga bisa diatur.

Suasana yang nyaman (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Selain itu, Teman Traveler juga bisa mendengarkan musik dari pods tersebut. Apabila ingin mendengarkan lagu dari smartphone, kalian bisa klik kode bluetooth yang ada di control pod. Tapi perlu diingat, pods tidak kedap suara, sehingga jika ingin memutar musik, jangan terlalu keras ya.

Menyediakan Sharing Bathroom

Tampilan kamar mandi (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Untuk kamar mandi, hotel kapsul ini menyediakan konsep sharing. Namun tetap laki-laki dan perempuan dipisah. Menariknya, kamar mandi tampak sangat bersih dan ada beberapa fasilitas yang bisa digunakan pengunjung. Seperti wastafel, cermin, air panas hingga hair dryer. Tak lupa juga tersedia phone holder yang digunakan untuk menyimpan ponsel.

Banyak Fasilitas di Luar Pods

Mini pantry lantai 1 (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Fasilitas ruang lainnya yang dimiliki Bobobox Pods adalah mini pantry, mushola dan communal space. Untuk pantry berada di lantai 1 dengan meja dan kursi yang didominasi warna putih. Di pantry ini kalian bisa menyantap makanan, minum kopi dan hangatkan makanan dengan microwave.

Mushola lantai 2 (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Untuk mushola, kalian bisa menemukannya di lantai 2. Tempatnya sangat bersih, rapi dan tidak pengap karena terletak di area terbuka. Di sini juga menyediakan alat salat yang lengkap, sehingga tak perlu khawatir kalau tidak membawa.

Communal Space (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Sedangkan Communal Space terletak di setiap lantai. Di tempat ini terdapat beberapa meja – kursi yang bisa digunakan untuk bersantai. Ada juga fasilitas free Wi-Fi yang bisa Teman Traveler manfaatkan. Khususnya untuk yang berada di pod bagian basement, sinyal provider akan lebih sulit untuk didapat.

Check Out yang Mudah

Area lobby (c) Annissa NCSaputri/Travelingyuk

Proses check out di hotel kapsul ini cukup mudah. Hanya dengan klik ‘Check-Out’ di aplikasi Bobobox dan akan disambut ucapan ‘Selamat Tinggal’ dari audio pod. Tugas kita selanjutnya adalah mengembalikan sandal dan kunci loker.

Bagi Teman Traveler yang sedang berlibur ke Bandung, ada baiknya mencoba Bobobox Pods ini. Dengan harga murah, kalian bisa mendapatkan begitu banyak fasilitas dan tentu sebuah kenyamanan. Jadi, jangan lupa coba staycation satu ini, ya. Next

ramadan

Written by Annissa NCSaputri

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

FI Lion Air JT610

Rahasia JT610 Terungkap! Ada 9 Faktor Penyebab Kecelakaan

Tips Antisipasi Difteri, Demi Liburan Aman dan Nyaman