Setelah seminggu penuh disibukkan dengan pekerjaan di kota, rasanya ingin menghabiskan akhir pekan dengan suasana yang berbeda. Itulah yang menjadi salah satu alasan mengapa Bogor selalu dibanjiri wisatawan menjelang hari Minggu. Agar refreshing menjadi semakin maksimal, jangan sampai memilih tempat menginap yang salah. Di bawah ini adalah empat rekomendasi tempat menginap 500 ribuan di Bogor dengan suasana adem khas puncak. Di mana saja, ya?
Baca juga : Pemandian Air Panas di Bandung, Lawan Dingin dengan Berendam
1. The Pinewood Lodge
Liburan bersama dengan keluarga di Bogor pasti kegiatan yang ditunggu-tunggu. Selain hotel dengan kolam renang luas di Bogor, tempat menginap bernuansa puncak dengan pepohonan di sekitar bisa menjadi pilihan yang tepat. Bangun tidur, kamu akan disambut dengan pemandangan asri dari pohon pinus yang menyejukkan mata seperti di The Pinewood Lodge. Tarif tempat menginap yang berlokasi di Jalan Gandamanah, Tugu Selatan, Cisarua, Puncak ini hanya Rp550 ribu yang bisa diisi hingga empat orang. Ada juga beragam pilihan kamar lainnya.
2. Jayakarta Inn Villa
Suasana yang disuguhkan oleh Jayakarta Inn sangat berbeda dengan perkotaan. Lokasinya yang berada jauh dari jalan besar membuat area ini sangat tenang. Apalagi panorama pegunungan yang tersaji di depan mata. Kamu bisa menyaksikan keindahan Gunung salak dari kamarmu. Tarif menginap semalam di villa Puncak Bogor ini mulai Rp450 ribu. Fasilitasnya pun sangat lengkap, dari kolam renang luas yang menghadap gunung, hingga peralatan barbeque yang disiapkan untuk tamu yang ingin bakar-bakaran. Seru, bukan?
3. Jimmers Mountain Resort
Ingin bangun tidur langsung disambut pemandangan gunung? Pilih saja Jimmers Mountain Resort untuk tempat bermalam. Lokasinya berada di Raya Puncak Km. 77, Leuwimalang, Cisarua, Bogor. Kecantikan alam puncak yang masih asri menjadi panorama di sejauh mata memandang. Tersedia kolam renang luar, arena bermain anak, bahkan paket untuk outbond. Lengkap, bukan? Tarif menginap di Jimmers Mountain Resort ini mulai dari Rp550 ribu per malamnya. Jangan lewatkan kesempatan makan dan ngopi cantik dengan pemandangan super hijau ala puncak Bogor.
4. Parama Hotel Puncak
Satu lagi hotel yang boleh menjadi pilihan sebagai tempat istirahat selama liburan di Bogor. Parama Hotel Puncak berada di Jalan Raya Puncak Km 22, Cisarua, Bogor. Hotel ini sudah cukup lama melayani para wisatawan yang ingin menikmati nuansa puncak yang adem. Di sekitar tempat ini masih banyak pepohonan hijau yang menyejukkan mata. Letaknya juga dekat dengan wisata, seperti Taman Safari. Kolam renangnya pun sangat luas dan dilengkapi dengan seluncuran yang bikin anak-anak betah. Menginap di sini semalam hanya perlu bayar kisaran Rp400 ribu.
Ternyata ada banyak penginapan murah di puncak Bogor, ya. Liburan bersama pasangan, sahabat, atau keluarga bisa menjadi agenda di akhir pekan selanjutnya tanpa takut boros. Bagaimana, kapan mau ke Bogor? Next