in ,

Hotel Tematik Warna-warni di Bali, Bikin Liburan Makin Ceria

Empat Hotel Warna-warni Ceria di Bali

Hotel warna-warni di Bali
Hotel warna-warni di Bali

Sebagai salah satu destinasi paling laris di Indonesia, Bali menyediakan berbagai akomodasi yang dibutuhkan wisatawan. Dari resort dengan harga jutaan rupiah per malam, hingga tempat menginap di Bali 50 ribuan pun ada. Agar liburan makin ceria, kamu pun bisa memilih hotel dengan tema warna-warni seperti di bawah ini. Jangan lupa juga menyiapkan pakaian terkece untuk selfie. Sudah siap?

Baca juga : Kuliner Khas Timor Tengah Selatan, Cita Rasa NTT yang Bikin Lidah Bergoyang

1. Tijili Hotel Bali

Hotel Tijili Seminyak Bali
Hotel Tijili Seminyak Bali via Instagram/@trailsofanne

Salah satu hal yang dipertimbangkan dalam memilih tempat menginap adalah modelnya. Apa lagi kalau alasannya agar indah difoto untuk kebutuhan sosial media. Kalau berswafoto menjadi agendamu saat berlibur ke Bali, tak ada salahnya memilih tempat menginap yang cantik dengan warna-warna ceria seperti Hotel Tijili di Jalan Drupadi No.9, Seminyak, Kuta, Bali. Dari langkah pertama masuk hotel ini, kamu akan dibuat takjub dengan interiornya yang cantik dan warna-warni. Lobinya dihiasi dengan sofa empuk berbagai warna, dan restorannya didesain seperti kafe. Untuk menginap di sini, siapkan dana sekitar Rp600 ribu per malamnya.

Tijili Seminyak, Bali
Tijili Seminyak, Bali via Instagram/@deanneps

2. Berry Glee Hotel

Berry Glee Hotel Bali
Berry Glee Hotel Bali via Instagram/@jackmagnifico

Ada lagi hotel warna-warni yang cantik untuk lokasi beristirahat sambil berpose ria. Berry Glee Hotel yang berlokasi di Jalan Raya Kuta No.139, Kuta, Kabupaten Badung, Bali ini mengusung tema warna-warni yang ceria. Kamu akan menemukan pojokan seksi untuk selfie. Jadi, jangan sampai lupa menyiapkan banyak kostum keren untuk modal OOTD-mu, ya. Selain kolam renang indoor sebagai salah satu fasilitasnya, Berry Glee Hotel juga menyediakan ruang bersantai yang dilengkapi dengan televisi dan meja billiard. Jangan khawatir, hotel super keren ini ternyata hanya memasang tarif berkisar Rp300 ribu untuk per malamnya.

Berry Glee Hotel
Berry Glee Hotel via Instagram/@berrygleehotel

3. Ibis Styles Bali Petitenget Hotel

Ibis Styles Petitenget Bali
Ibis Styles Petitenget Bali via Instagram/@babitore

Hotel murah tapi keren lainnya adalah Ibis Styles Petitenget di Jalan Petitenget No.19, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali. Sudah bukan rahasia, Ibis selalu hadir dengan tema ceria yang cocok untuk anak muda. Lobinya ditata cantik dengan sofa warna-warni, begitu pula dengan restorannya. Tak hanya itu, kamar-kamar di hotel bintang tiga ini juga hadir dalam nuansa yang ceria dengan lukisan dan bantal warna-warni. Ditambah lagi, lokasinya sangat strategis. Untuk ke Potato Head Club, kamu hanya perlu berkendara selama tujuh menitan. Siapkan budget sekitar Rp500 ribu untuk semalam di Ibis Styles Petitenget, ya.

Kamar di Ibis Styles Petitenget
Kamar di Ibis Styles Petitenget via Instagram/@ibisstylespetitenget

4. Bliss Surfer Thematic Hotel Bali

Bliss Surfer Thematic Bali
Bliss Surfer Thematic Bali via Instagram/@malvinofajaro

Hotel yang tak kalah menarik untuk dicoba adalah Bliss Surfer. Dari namanya, sudah terlihat bahwa hotel ini mengusung tema olahraga selancar. Terlihat berderet papan seluncur warna-warni sebagai hiasan di bagian depan hotel. Saat masuk pun, ada banyak papan ini yang disulap menjadi hiasan ruangan yang super keren. Tak lupa ada sofa empuk dengan warna-warna ceria di lobi hotel. Matamu akan dimanjakan dengan berbagai lukisan keren hingga masuk kamar. Hotel ini terletak di Jalan Sriwijaya No.88, Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya juga tak jauh dari pantai. Siapkan budget sekitar Rp400 ribu untuk mencoba bermalam di kamar keren Bliss Surfer Thematic Bali, ya.

Bliss Surfer Thematic
Bliss Surfer Thematic via Instagram/@malvinofajaro

Demi sosial media makin hits, wajib nih hukumnya memilih tempat menginap yang instagenic selama berlibur ke Bali. Bagaimana, hotel mana yang paling membuatmu tertarik? Next

ramadan

Diminati Turis Malaysia, Inilah 6 Wisata Bernuansa Religi di Mataram

Danau Sentani Resto, Papua Kecil di Paris van Java