Kawasan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda atau Tahura Djuanda Bandung menghadirkan wisata malam yang instagenik yaitu Hutan Menyala. Hutan dihiasi lampu terang benderang bisa dijadikan spot foto sekaligus belajar mengenai sejarah. Penasaran? Yuk simak ulasan di bawah ini.
Baca juga : Menteri Kesehatan Sarankan Pemakaian Face Shield di Beberapa Lokasi Ini
Hutan Menyala
Kawasan Tahura Djuanda yang mempunyai luas 526,98 hektar ini menghadirkan wisata malam ‘Hutan Menyala’, merupakan inovasi serta kolaborasi dengan menghadirkan spot terbaru. Di sekeliling hutan dan pepohonan dihiasi lampu warna-warni terang benderang. Teman Traveler bisa berjalan-jalan di hutan sambil menikmati kesegarannya sekaligus mendapatkan informasi tentang sejarah oleh pemandu wisata.
Lampu Dengan Efek Audiovisual
Selain itu lampu warna-warni ini juga dilengkapi permainan efek audivisual yang bercerita tentang menjaga serta mengenal hutan lebih dalam. Terdapat cerita-cerita seperti gunung sunda, pohon beringin, beberapa karakter keluarga rusa, kera ekor panjang, pasukan kunang-kunang dan lebah madu.
Spot Foto Instagenik dan Kuliner
Kemudian setelah berwisata malam jalan-jalan mengelilingi hutan dan wisata edukasi sejarah dengan efek audivisualnya, Teman Traveler dapat mengabadikan momen pada spot foto instagenik lampu warna-warni ini. Lalu dilanjutkan duduk-duduk santai menikmati ‘Jamuan Malam’ yang merupakan konsep kuliner di dalam hutan.
Fasilitas, Tiket dan Lokasi
Selanjutnya fasilitas wisata ada area parkir, musala, arena bermain, shelter, panggung terbuka, spot swafoto, spot wisata dan sebagainya. Tiket masuk Rp 15.000 per orang, sedangkan Hutan Menyala Rp 125.000 per orang sudah termasuk makan serta minum, harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu. Tahura Djuanda berlokasi di Kompleks Tahura, Jalan Ir. H. Juanda No.99, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Bandung, Jawa Barat. Jam operasional wisata pukul 18.00-22.00 WIB, buka setiap hari.
Demikian ulasan Hutan Menyala di Tahura Djuanda Bandung, bisa dijadikan referensi wisata Teman Traveler. Jangan lupa selalu menerapkan protokol kesehatan. Next