in , ,

Hutan Pinus Gunung Pancar, Kesejukan Alam Kota Hujan

Menikmati Segarnya Udara Bogor di Hutan Pinus Gunung Pancar

Berfoto di atas hammock
Berfoto di atas hammock (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Mudah dijangkau dari Jakarta, Bogor kerap jadi tempat andalan warga ibu kota untuk berakhir pekan. Wajar saja, sebab selain kaya akan destinasi kuliner, Kota Hujan juga punya sederet pesona alam menarik untuk dijelajahi. Salah satunya adalah Hutan Pinus Gunung Pancar, yang memancarkan aura kesegaran alami tiada duanya.

Baca juga : Liburan Artis, Seru Sambil Ajak Asisten Rumah Tangga

Mudah Diakses

Deretan hammock (c) Intan Deviana/Travelingyuk
Banjir pengunjung (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Salah satu alasan mengapa Teman Traveler harus mencoba datang ke Gunung Pancar adalah aksesnya sangat mudah. Meski ruas jalan setelah Tol Lingkar Luar Bogor terbilang lumayan sempit, kalian tak bakal menemui banyak kesulitan untuk sampai sini.

Lebatnya pohon pinus (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Bagi kalian yang tidak menumpang kendaraan pribadi, pilihan transportasi terbaik adalah menggunakan taksi atau ojek online. Agar lebih hemat, Teman Traveler bisa naik commuter line lebih dulu ke dari Jakarta menuju Stasiun Bogor. Setelah sampai, perjalanan bisa dilanjutkan dengan taksi atau ojek online dengan tarif sekitar Rp40.000-Rp80.000.

Pesona Alam Hutan Pinus

Pesona hutan pinus Gunung Pancar (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Menyajikan panorama cantik hutan pinus sebagai andalan, Gunung Pancar bisa jadi pilihan tepat untuk menyegarkan otak sekaligus hilangkan penat. Di tengah lebatnya pepohonan, Teman Traveler akan merasakan sejuknya belaian udara segar khas pegunungan di destinasi yang berada di ketinggian 800 mdpl ini.

Meski hari sedang cerah, teriknya sinar mentari seolah sulit menembus lantaran pepohonan di sini begitu lebat. Suasana terasa makin sejuk berkat adanya angin yang bertiup perlahan. Rasanya benar-benar tak ingin pulang.

Piknik Ceria Boleh Juga

Piknik keluarga (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Menjadi salah satu destinasi unggulan Bogor, Hutan Pinus Gunung Pancar kerap menjadi tujuan wisata keluarga. Tak heran, jika setiap akhir pekan ada banyak rombongan keluarga datang sembari membawa bekal untuk berpiknik ceria di sini.

Mengajak si kecil pun terasa sangat tepat, lantaran di sekitar sini terdapat area playground dengan bermacam jenis permainan. Jalan-jalan bersama sang buah hati jadi terasa makin menyenangkan.

Namun Teman Traveler jangan khawatir. Meski tak membawa bekal makanan sendiri, kalian masih bisa mengisi perut lantaran di sekitar sini ada banyak warung makan dan jajanan.

Spot Foto Berbayar

Salah satu spot foto berbayar (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Jika Teman Traveler perhatikan, tempat ini punya banyak spot foto yang sengaja disediakan untuk pengunjung. Namun perlu kalian tahu, semuanya tidak bisa diakses gratis. Setiap hendak menjepret gambar, kalian wajib membayar Rp10.000.

Sewa Hammock

Foto di hammock, siapa takut? (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Selain beberapa spot foto yang disebutkan sebelumnya, Teman Traveler juga bisa berpose barisan hammock yang sengaja dipasang bertingkat. Untuk bisa mencapai tingkat terasa, kalian wajib menapaki tangga terlebih dulu.

Buat Teman Traveler yang pengin bersantai lebih lama di hammock, kalian juga bisa menyewanya secara khusus. Rasakan asyiknya sensasi ngobrol sembari menyantap camilan dan sesekali berayun-ayun manja. Hmm, benar-benar cara terbaik manjakan diri sebelum kembali ke rutinitas.

Tersedia Musala dan Toilet

Bangunan musala dan toilet dari kejauhan (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Jangan salah lho Teman Traveler, meski destinasi ini berada di tengah-tengah hutan pinus lebat, pengelola sudah menyediakan musala dan toilet bersih. Namun demikian, kalian harus sabar antre, terutama jika Gunung Pancar sedang kebanjiran pengunjung.

Lahan untuk Kemping

Buat Teman Traveler yang suka kegiatan outdoor, Gunung Pancar juga sediakan lahan khusus untuk kemping alias camping ground. Asyik banget kan? Tak perlu jauh-jauh, kalian sudah bisa mengobati kerinduan akan alam sekaligus bermalam di sini.

Namun, jika Teman Traveler memutuskan untuk kemping di sini, sia-siap rogoh kocek ekstra ya. Paket kemping individu tanpa tenda dibanderol Rp100.000 per orang atau Rp180.000 per orang untuk rombongan dengan anggota minimal empat orang, plus tenda. Semua tarif tersebut sudah termasuk tiket wisata Gunung Pancar.

Tiket Masuk Wisata Gunung Pancar

Teduh (c) Intan Deviana/Travelingyuk

Dengan paket lengkap yang ditawarkan, harga tiket masuk wisata Gunung Pancar dibanderol cukup murah. Teman Traveler hanya perlu membayar Rp5.000 saat weekday dan Rp7.500 saat weekend. Bagaimana, sangat terjangkau bukan?

Hmm, sudah terbayang betapa asyik dan serunya berwisata di Hutan Pinus Gunung Pancar? Jangan ragu pilih kawasan ini sebagai tempat berakhir pekan bersama keluarga atau sahabat saat berwisata di Bogor. Next

ramadan

Sumbermiri, Desa Berselimut Hutan. Harus di Intip

Suasana di Kalpa Tree

Kalpa Tree Bandung, Resto Hits Usung Nuansa Pohon