in ,

Tempat Menginap Unik di Ibu kota, Jakarta Rasa Bali

Arif Inn, Tempat Menginap Jakarta Rasa Bali

Tempat Menginap Jakarta Rasa Bali

Traveling sudah menjadi salah satu gaya hidup yang banyak diminati. Rasanya, setiap akhir weekend jadi semakin ditunggu-tunggu karena rencana liburan. Salah satu destinasi wisata yang nggak pernah membosankan adalah Bali. Tenang saja, jika masih sibuk dan tabungan belum siap, kamu bisa mencoba staycation. Ini dia tempat menginap unik di Ibukota, Jakarta rasa Bali. Bangun tidur, serasa seperti di Pulau Dewata.

Baca juga : Wana Wisata Sumber Biru Jombang, Sensasi Nongkrong Diatas Sungai

1. Secuil Bali di Tengah Ibukota

Jakarta Rasa Bali
Jakarta Rasa Bali via Instagram/@anakjajan

Bali memang memiliki beragam ciri khas yang bikin rindu. Salah satunya adalah nuansa tropis yang ada di kafe maupun tempat menginap Pulau Dewata. Sekarang tak perlu jauh-jauh dan repot mengurus cuti. Ada Arif Inn yang berlokasi di JalanĀ Pertanian Raya No.53, RT.2/RW.4, Lb. Bulus, Cilandak, Kota Jakarta Selatan. Kapan lagi bisa bergaya liburan di Bali saat berada Ibu kota

Piknik, Jakarta rasa Bali
Piknik, Jakarta rasa Bali via Instagram/@piknikajayuk

2. Tempat Menginap Nyaman dan Murah

Interior di Arif Inn
Interior di Arif Inn via Facebook/Arif Inn

Tempat menginap di Jakarta rasa Bali ini memiliki interior minimalis yang manis. Bukan seperti di hotel, tapi setiap tamu yang menginap akan dimanjakan serasa di rumah sendiri. Kamar-kamarnya pun didesain cantik dengan hiasan-hiasan instagenic. Mirip seperti homestay-homestay di Bali yang memang mementingkan kenyamanan tamunya. Per malam, Arif Inn ini hanya memasanga tarif kisaran Rp400 ribuan saja.

Kamar tidur di Arif Inn
Kamar tidur di Arif Inn via Facebook/Arif Inn

3. Bisa untuk Pesta Kolam Renang

Kolam di Piknik Jakarta
Kolam di Piknik Jakarta via Instagram/@manualjakarta

Bukan hanya tempat menginap, Arif Inn juga menyediakan kafe Jakarta rasa Bali yang akan membuatmu lupa seketika kalau sedang berada di Ibu kota. Dinding-dinding warna pink, dengan lukisan ala tropis ada di kanan-kirimu. Tak hanya itu, ada kolam renang mini di tengah yang bikin segar di tengah panasnya Jakarta. Tak harus menginap, kamu juga bisa datang sebagai tamu kafenya, kok. Kafe yang diberi nama Piknik ini juga bisa jadi lokasi pool party-mu, lho. Wah, nggak harus ke Bali deh.

Ayunan di Piknik Jakarta
Ayunan di Piknik Jakarta via Instagram/@anakjajan

4. Makanan Enak dan Murah

Makanan di Piknik Jakarta
Makanan di Piknik Jakarta via Instagram/@piknikajayuk

Rasanya kurang sempurna jika hanya inetiornya saja yang keren. Tenang, berbagai menu yang disediakan di kafe ini juga ala Bali. Dari salad buah dan sayur segar di mangkukĀ  kayu, jus warna-warni, hingga makanan berat seperti sandwich dan lain-lain. Nggak perlu khawatir, suguhannya super enak, dengan suasana yang asyik berat. Jangan lupa untuk dandan kece karena di setiap sudutnya sangat instagramable untuk jadi latar belakang fotomu.

Salad di Piknik Jakarta
Salad di Piknik Jakarta via Instagram/@piknikajayuk

Nah itu dia tempat menginap Jakarta rasa Bali yang sayang untuk dilewatkan begitu saja. Lumayan kan untuk lokasi staycation di tengah sibuknya pekerjaan kantor. Ada yang sudah pernah ke sini? Next

ramadan
Bukit di Danau Toba

4 Bukit Indah di Sekitar Danau Toba, ‘New Zealand Mini’ Sumatera Utara

7 Sate Padang di Jakarta dengan Kelezatan Luar Biasa