Makanan khas Minangkabau memang tak perlu diragukan lagi kelezatanya. Kedai masakan khas Padang pun mudah dijumpai di mana saja. Sudah pasti dipenuhi dengan bumbu yang membangkitkan selera makan. Identik dengan rasa gurih dan cukup pedas, ternyata ada juga makanan khas Sumatera Barat yang cocok untuk dijadikan camilan. Yuk, lihat ada apa saja kudapan manis khas Minang ini.
Baca juga : Sate Itjab di Padang, Puaskan Para Kelana Rasa dengan Citarasa Nendang
1. Pinyaram
Dilihat dari warnanya, sudah tentu bahan utama dari kue pinyaram ini terbuat dari gula aren. Selain gula aren atau gula jawa, bahan lainnya adalah tepung beras, gula putih dan santan kelapa.
Proses pembuatannya pun sangat mudah. Adonan kue tinggal dituang di atas wajan cekung menggunakan sendok sayur. Kudapan khas Sumatera Barat ini cukup mirip dengan kue cucur asal Betawi.
2. Lamang Tapai
Kudapan khas Sumatera Barat satu ini berasal dari pesisir selatannya. Tenang saja, lamang tapai bisa mudah dijumpai diseluruh wilayah Sumatera Barat. Bahan dasarnya pun sederhana. Hanya ketan hitam yang difermentasi hingga muncul rasa manis, juga ketan putih yang dikukus.
Uniknya, cetakan kukusnya terbuat dari batang pohon bambu. Aroma yang muncul di ketan kukusnya juga sangat khas. Rasanya yang legit dan segar, cocok sekali untuk camilan saat siang yang panas. Pasti ketagihan sama rasanya.
3. Bika
Menikmati pusat Kota Padang, tak lengkap kalau Teman Traveler belum mencoba kudapan tradisional satu ini. Bika sebagai kudapan khas Sumatera Barat ini tentunya beda dengan bika ambon asal Medan. Bika asal Minangkabau ini sangat populer dengan rasa gurih khas santan kelapa.
Untuk bahan dasarnya, bika ini terbuat dari tepung beras, santan dan gula yang dibungkus dengan daun jati. Proses memasaknya juga cukup sederhana, yaitu dipanggang diatas tungku api. Gurihnya santan dipadu aroma dari pembungkus alami menambah cita rasa kudapan manis satu ini.
4. Kipang Kacang
Pencinta kacang wajib sekali untuk mencoba kudapan khas Sumatera Barat yang legit ini. Rasa gurih kacang tanah yang dibalut dengan manisnya gula aren. Kipang Kacang ini banyak dijumpai di Bukittinggi. Masyarakat setempat menjadikannya sebagai camilan sehari-hari. Rasanya yang renyah sangat sesuai sebagai teman minum kopi dan teh.
5. Kue Mangkuak
Sesuai namanya, kudapan satu ini memang berbentuk seperti mangkuak yang dalam Bahasa Minang bermakna mangkuk. Lembutnya adonan yang terbuat dari tepung berasa berpadu dengan legitnya gula aren dan gurihnya santan kelapa.
Secara tradisional, cetakan kue mangkuak terbuat dari tempurung kelapa. Dengan perkembangan zaman, cetakan kue ini pun beralih menjadi mangkuk tahan panas.
6. Kacimuih
Gurih, enak dan mengenyangkan adalah pilihan kata yang cocok untuk kudapan satu ini. Bahan baku utama dari Kacimuih terbuat dari parutan singkong yang direbus. Untuk penyajiannya, kacimuih tinggal diberi parutan kelapa dengan gula aren atau gula putih. Sederhana sekali, bukan?
Walaupun cara pembuatannya sederhana, kudapan ini memiliki banyak penggemar. Siapa yang tidak akan tergoda dengan gurihnya singkong dan parutan kelapa?
Rasa manis kudapan khas Sumatera Barat yang menggoyang lidah tentu sesuai untuk dijadikan sebagai teman berwisata di tanah Minang. Dengan harga yang terjangkau, kudapan ini cocok menjadi buah tangan untuk sanak saudara. Bagaimana, adakah favorit Teman Traveler? Next