in ,

Jelajahi ‘Dunia Mimpi’ ala Selebgram di Museum Ten Blocks Jakarta

Menelusuri dunia mimpi dengan kreatif dan kekinian

Sedang capek dengan pekerjaan? Butuh hiburan yang menyegarkan di tengah kota? Jangan khawatir! Di Museum Ten Blocks Jakarta, Teman Traveler bisa mendapatkan apa yang kalian cari. Kok bisa? Simak liputannya berikut!

Baca juga : Bukit Siguntang Palembang, Tempat Sambangi Raja-raja Melayu

Ajak Pengunjung Berkreasi dalam Imajinasi Mimpi

Image may contain: indoor
Serasa di alam mimpi! via Instagram/krisdiandro

Dibuka dari tanggal 9 November 2019, museum instalasi seni yang berkonsep storytelling kekinian ini mengambil tema, ‘The Dream Factory“, artinya Teman Traveler diajak untuk meninggalkan semua penat dan lelah yang muncul, kemudian membenamkan diri di ‘dunia mimpi’ yang sangat seru dan menyenangkan.

Jelajahi Alam Mimpi dalam 10 Ruangan

No photo description available.
Masuk ke ‘The Dream Factory’ via Instagram/grandindo

Hadir di Grand Indonesia, pengunjung akan merasakan sensasi unik dalam menjelajahi siklus tidur manusia melalui karya seni yang kreatif sekaligus interaktif. Semuanya ini diekspresikan dalam 10 ruangan dengan desain menarik dan instagrammable pastinya.

Image may contain: one or more people
Ekspresikan dirimu via Instagram/giselavi_

Pertama-tama, Teman Traveler akan dibawa ke ruangan ‘Slumber to the Future‘ yang diibaratkan seperti tahapan pertama seseorang tertidur. Lalu, kalian akan dibawa ke ruang ‘En-Tranco‘, awal dari penjelajahan mimpi dengan desain instalasi yang menghipnotis.

Ada Boba-Boba Raksasa Juga, Loh!

Image may contain: one or more people
Kolam penuh boba via Instagram/jovanadiputraa

Selanjutnya, Teman Traveler akan dibawa ke ruang ‘Dream Machine‘, di mana kalian akan merasakan sensasi transisi menuju tahapan mimpi yang lebih dalam. Di sini, para pengunjung akan melihat kolam besar berisi balon-balon hitam beraneka ukuran yang wujudnya seperti boba, bahkan ada yang jumbo, loh!

Ada Cermin Raksasa dan K-Pop!

Image may contain: night
Ruang berhias awan-awan estetik via Instagram/kasih_cindra

Nantinya, Teman Traveler akan dibawa ke sebuah pintu rahasia yang akan mengantar kalian ke ruang ‘Hidden Swirl-Land‘. Di sini, pengunjung akan melihat ruangan yang dipenuhi cermin berhias ala-ala dessert yang menggemaskan sekaligus menggiurkan.

Setelah itu, kalian akan diarahkan ke ruang ‘Cloud Hopper‘. Di sini, pengunjung akan merasakan sensasi terbang bebas mengangkasa yang biasanya dialami saat sedang bermimpi. Dilengkapi hiasan awan-awan putih yang estetik bikin foto-foto jadi menyenangkan!

Image may contain: one or more people
Eksplorasi K-Pop di Ruang Vivid Hongdae via Instagram/sanjayatan

Lalu, pengunjung akan diajak masuk ke ruang ‘Vivid Hongdae‘, di mana kalian akan melihat gemerlapnya dunia K-Pop dengan segala pernak-pernik Korea. Para K-Popers pasti demen banget, nih, apalagi desain ruangan ini dirancang menyerupai kota Seoul di malam hari!

Image may contain: one or more people and indoor
Menikmati wahana foto via Instagram/giselavi_

Setelah puas berfoto, Teman Traveler akan diajak ke ruang Samudera. Di sini pengunjung akan dibuat takjub dengan permainan visual yang memukau mata. Rasanya seperti sedang melakukan perjalanan lintas ruang dan waktu!

Akhirnya, setelah puas menjelajah ‘alam mimpi’, kalian akan tiba di ruang ‘Wake Up Call’ yang merupakan akhir perjalanan untuk kembali ke dunia nyata.

Dibuka Sampai Akhir Januari 2019

Image may contain: one or more people and indoor
Memandang cermin instagenik via Instagram/kerenejesicaa

Buat Teman Traveler yang kepo dengan wahana yang satu ini, yuk, kunjungi mall Grand Indonesia, tepatnya di Moulin Rouge lantai 5 Sky Bridge! Museum hits ini dibuka dari tanggal 9 November 2019 sampai 31 Januari 2020.

Untuk pembelian tiket, kalian bisa langsung menuju situs resmi Tenblocks maupun di lokasi acara. Harganya berkisar dari Rp140.000 untuk weekdays dan Rp160.000 di weekend plus hari libur nasional.

Itu tadi ulasan singkat tentang Museum Ten Blocks. Tunggu apalagi, yuk nikmati sensasi berkelana di alam mimpi sambil hunting foto hits ala selebgram! Next

ramadan
Hotel Ternyaman di Indonesia

5 Hotel Ternyaman di Indonesia, Favorit Milenial Buat Staycation

Society Coffee

5 Tempat Ngopi di Purwokerto, Ada yang Jadi Tempat Ngumpulnya Seniman