in ,

Setelah Baca Ini, Masih Mau Pakai Hairdryer Hotel?

Pikir Lagi Sebelum Menggunakan Hairdryer Hotel

Hairdryer di hotel
Hairdryer di hotel

Liburan adalah salah satu hal yang dinanti-nanti. Meski begitu, kegiatan berkemas tetap merepotkan bagi beberapa traveler. Tak sedikit yang memutuskan untuk packing sederhana dengan memanfaatkan berbagai fasilitas yang disediakan hotel, termasuk pengering rambut. Ternyata, ada hal yang perlu kamu ketahui tentang fasilitas hotel yang satu ini. Kira-kira, apa yang akan kamu pikirkan setelah membaca ulasan ini?

Baca juga : Pilihan Tempat Wisata di Anyer, Liburan Murah Tak Jauh dari Ibukota

Jarang Dibersihkan

Hairdryer Hotel
Hairdryer Hotel [image source]
Dilansir dari www.businessinsider.com, penelitian para ahli mikrobiologi yang bekerja dengan ABC menyatakan bahwa hairdryer ternyata memiliki banyak bakteri daripada barang lainnya. Hal ini mungkin karena hairdryer termasuk barang yang terlihat seperti tak perlu dibersihkan. Bisa jadi sudah bertahun-barang fasilitas ini tak tersentuh oleh bagian kebersihan.

Bisa Digunakan untuk Kebutuhan Lainnya

Mencuci baju di hotel
Mencuci baju di hotel [image source]
Beberapa orang melakukan life hack dan bisa menggunakan suatu barang untuk kebutuhan selain fungsinya, termasuk hairdryer. “Pastinya ada beberapa hal yang Anda lakukan dengan pengering rambut, entah apa itu, karena beberapa di antaranya sangat kotor,” ucap Chuck Gerba. Selain untuk mengeringkan rambut, beberapa tamu mungkin pernah menggunakan barang ini untuk mengeringkan baju, bahkan celana dalam.

Dekat dengan Wastafel dan Toilet

Hairdryer di kamar mandi hotel
Hairdryer di kamar mandi hotel [image source]
Sudah bukan rahasia, bagian kamar hotel yang dihinggapi banyak bakteri adalah toilet. Ruangan ini pula yang paling sering dibersihkan. Di sebagian besar hotel, pengering rambut diletakkan di ruangan ini, dekat dengan wastafel. Meski terlihat tidak kotor dan tak perlu dibersihkan, ternyata jumlah kuman yang ditemukan di pengering rambut ini sangat mengejutkan. Mungkin akan merepotkan, namun lebih baik bawa sendiri hairdryer-mu dari rumah.

Dipegang Banyak Orang

Telah dipegang banyak orang
Telah dipegang banyak orang [image source]
Dilansir dari www.independent.co.uk, Joe McInerney dari American Hotel and Lodging Association menyatakan bahwa sekitar empat juta orang yang tinggal di hotel setiap harinya. Bayangkan tangan siapa saja yang telah menggunakan pengering rambut di tempat menginap tersebut. Seperti yang kita tahu, tak semua orang menjaga kebersihan. Sangat mungkin beberapa di antara mereka membawa virus. Jika masih nekad menggunakan hairdryer di kamar hotelmu, pastikan lebih dulu mengusapnya dengan tisu anti bakteri.

Tak hanya pengering rambut, perhatikan juga mengapa harus hati-hati saat menggunakan teko di hotel. Bagaimana, masih mau menggunakan hairdryer yang disediakan hotel? Next

ramadan

Rumah Teletubbies Jogja, Penanganan Pasca Bencana yang Kini Jadi Wisata

Kuliner Malang dengan Porsi Jumbo, Bisa Makan Keroyokan