in , ,

Seniman Coffee Studio Ubud, Ada Kursi Plastik Seharga Rp1,5 Juta!

Ngopi Santai Ditemani Atmosfer Unik nan Ikonik di Seniman Coffee Studio Ubud

Seniman Coffee Ubud
Seniman Coffee Ubud (c) Helga Christina/Travelingyuk

Kedai kopi kini tak sekedar sediakan racikan minuman nikmat, namun sekaligus usung konsep unik demi memikat pelanggan. Salah satunya adalah Seniman Coffee Studio di Ubud, Bali. Beda dengan yang lain, coffee shop ini punya sesuatu yang membuatnya istimewa. Apa itu? Yuk, simak ulasannya.

Baca juga : Berburu Street Food Khas Korea di Jakarta? Kunjungi 4 Tempat Ini

Berada di Jantung Ubud

n45__1_of_1__HJv.JPG
Papan nama Seniman Coffee Studio (c) Helga Christina/Travelingyuk
n38__1_of_1__MBw.JPG
Suasana di dalam kedai kopi (c) Helga Christina/Travelingyuk

Seniman Coffee Studio beralamat di Jalan Sri Wedari no. 5, Banjar Taman Kelod, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali. Lokasinya berada di jantung Ubud, bisa dijangkau dengan dua menit berjalan kaki dari Pasar Seni atau Puri Ubud.

Tempatnya sendiri sedikit masuk gang, jadi Teman Traveler yang menumpang mobil pribadi mungkin akan sulit mencari tempat parkir. Namun bagi kalian yang menumpang sepeda motor, tersedia layanan vallet parking. Cukup unik ya?

Kursi Seharga 1,5 Juta Rupiah

n46__1_of_1__Kjx.JPG
Salah satu kursi ikonik di Seniman (c) Helga Christina/Travelingyuk
n37__1_of_1__B08.JPG
Deretan kursi dengan harga fantastis (c) Helga Christina/Travelingyuk

Seniman merupakan salah satu coffee shop ikonik di Ubud. Satu hal yang membuatnya sulit dilupakan adalah desain interiornya yang cukup menarik perhatian.

Salah satu yang jadi ciri khas mereka adalah kursi plastik yang telah dimodifikasi sedemikian rupa hingga menjadi kursi goyang. Usut punya usut, kursi unik ini ternyata dijual lho. Harganya pun cukup fantastis, sekitar Rp1,5 juta per buah!

n47__1_of_1__v6O.JPG
Banyak kursi ikonik di sini (c) Helga Christina/Travelingyuk

Keunikan lain dari Seniman Coffee adalah mereka menjual beberapa merchandise dari bahan daur ulang. Mulai dari gelas, sabun rasa kopi, dan masih banyak lagi. Segala sesuatu yang ditawarkan di sini memang kesannya unik, benar-benar out of the box

Racikan Kopi Wajib Coba

n23__1_of_1__wCd.JPG
Penyajiannya cukup unik (c) Helga Christina/Travelingyuk

Sesuai namanya, kopi jadi salah satu menu andalan di sini. Seniman Coffee pun tiada henti melakukan inovasi hingga terus melahirkan aneka racikan kopi berkualitas dengan rasa terjamin. Mereka juga menjual kopi bubuk buat Teman Traveler yang ingin menyeduh sendiri di rumah.

Tak sedikit pula pengunjung yang mampir ke sini untuk memotret cara penyajian kopi ala Seniman Coffee. Penataannya memang cukup unik dan menarik untuk diabadikan.

n49__1_of_1__hGb.JPG
Penyajiannya lain daripada yang lain (c) Helga Christina/Travelingyuk

Jika Teman Traveler memesan kopi di sini, kalian bakal disuguhi satu set nampan panjang lengkap dengan air putih dan kue kecil. Cukup unik dibandingkan coffee shop lain bukan?

Belakangan Seniman Coffee mulai melebarkan sayap dengan menyajikan minuman beralkohol yang diberi nama Seniman Spirit. Boleh dicoba jika Teman Traveler mencari sensasi kesegaran yang beda.

Kedai kopi ini juga sediakan beragam menu breakfast, brunch, hingga cemilan. Semuanya kelihatan menarik dipajang rapi di etalase.

n40__1_of_1__9ce.JPG
Beragam jenis kue tersedia di sini (c) Helga Christina/Travelingyuk

Saya sendiri memilih pesan menu set breakfast yang terdiri dari segelas kopi dan satu croissant. Paket ini dipatok seharga Rp 55.000. Cukup terjangkau untuk ukuran sebuah kafe terkenal di daerah Ubud.

Workshop Menarik

n26__1_of_1__Qq1.JPG
Salah satu peralatan yang digunakan Seniman Coffee (c) Helga Christina/Travelingyuk

Bagi Teman Traveler yang ingin menambah ilmu soal kopi, Seniman Coffee rutin menggelar workshop terkait hal tersebut. Teman Traveler bisa mendaftar di kelas ini lewat laman resmi mereka, minimal dua hari sebelum jadwal workshop. Tarifnya berkisar Rp450.000 per dua jam. 

Dalam workshop tersebut, Teman Traveler akan mendapatkan beberapa teori terkait home brewing, cupping, espresso intro, dan membuat milk serta latte art. Selain itu kalian juga bakal berkesempatan menyaksikan roasting demonstration yang pastinya sangat menarik.

Itulah sedikit ulasan mengenai Seniman Coffee Studio, sebuah kedai kopi ikonik di Ubud yang pantang Teman Traveler lewatkan. Bagaimana, adakah di antara kalian yang tertarik mampir ketika sedang menjelajah wisata Bali? Next

ramadan

Written by Helga Christina

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

Menikmati Panorama Pantai Kasap

Pantai Kasap, Mengagumi ‘Raja Ampat’ Lewat Pacitan

Love Hill, Terbius Pesona Karimunjawa dari Ketinggian