Biar liburan memberikan manfaat khususnya menambah pengetahuan maka kunjungi Situs Purbakala Pugungraharjo saat traveling ke Lampung Timur. Situs ini menjadi saksi bisu peradaban manusia di Lampung Timur jauh sebelum manusia modern seperti sekarang menetap di sana.
Baca juga : Kuliner Khas Kupang yang Membuat Lidah Bergoyang
Pugungraharjo adalah sebuah situs purbakala yang terletak di desa Pugungraharjo, kecamatan Jabung, kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung. Situs ini ditemukan di ketinggian 80 mdpl. Dari informasi yang diperoleh Travelingyuk dari situs Kemdikbud, situs tersebut ditemukan pada tahun 1957 oleh warga transmigran yang sedang membuka lahan.
Situs purbakala ini menempati lahan seluas 30 hektar yang terdiri dari berbagai bentuk benda bersejarah mulai dari peninggalan zaman megalitikum dan benda-benda dari zaman klasik yaitu peninggalan Hindu-Buddha. Situs ini sangat unik karena tidak pernah diketahui sebelumnya oleh peneliti asing pada masa sebelum kemerdekaan.
Penelitian awal terhadap situs Pugungraharjo dilakukan tahun 1968 oleh Lembaga Purbakala yang dipimpin oleh Drs. Buchori. Selanjutnya penelitian dilakukan oleh Lembaga Purbakala dan Peninggalan Nasional bekerjasama dengan Pennsylvania Museum University 5 tahun berselang.
Benda-benda peninggalan yang bisa ditemukan di Situs Pugungraharjo antara lain Arca Batu, Prasasti, Batu Berlubang, Menhir, Punden Berundak, Keramik lokal maupun Asing (Dinasti Han, Yuan, Sung dan Ming), sebuah Arca type Polynesia tersimpan pada site museum yang di bangun di sekitar komplek situs.
Satu peninggalan yang paling mencolok di area situs purbakala ini adalah adanya Benteng Pugungraharjo yang juga dikenal sebagai parit primitif. Benteng ini ditemukan di sebelah barat dan timur yang memanjang sepanjang 1,2 kilometer. Gundukan ini memiliki tinggi antara 2-3,5 meter lengkap dengan parit sedalam 3-5 meter.
Untuk mengetahui benda-benda lain yang tersimpan di Situs Pugungraharjo ini traveler bisa langsung berkunjung ke lokasi yang jaraknya hanya sekitar 40 kilometer dari kota Bandar Lampung. Kapan lagi traveler bisa traveling sambil memperluas pengetahuan di Lampung Timur selain berkunjung ke tempat-tempat bersejarah termasuk situs Pugungraharjo ini. Next