in , ,

Srengenge Wetan, Resto Kece di Banyuwangi dengan Aneka Menu Tradisional

Incip Aneka Menu Tradisional di Srengenge Wetan, Banyuwangi

Srengenge Wetan
Srengenge Wetan

Ada rencana untuk liburan ke Banyuwangi dalam waktu dekat? Selain menjelajah wisatanya, jangan lupa untuk berburu kuliner. Ada banyak tempat yang siap memanjakan lidah serta mata karena konsep yang diusungnya. Seperti Srengenge Wetan, resto keren yang hadirkan aneka menu tradisional. Makin penasaran dengan hidangan yang disajikan. Berikut ulasan dari Kontributor Travelingyuk, Rizky Nusantara.

Baca juga : Kebunide, Surga Oksigen Mungil di Tangsel

Konsep Klasik yang Asyik

Nyaman untuk makan
Nyaman untuk makan (c) Rizky Nusantara/Travelingyuk

Srengenge Wetan merupakan tempat makan di Banyuwangi yang terbilang baru. Konsep yang diusungnya cukup unik karena menggunakan bangunan bergaya klasik. Tempat makan dua lantai ini didominasi dengan warna cokelat. Temboknya berupa batu bata yang sengaja dibiarkan tanpa finishing. Lampu penerangan yang berwarna kuning makin menunjukkan kesan klasik tapi tetap asyik.

Aneka Menu yang Menggugah Selera

Mudah dijangkau
Mudah dijangkau (c) Rizky Nusantara/Travelingyuk

Srengenge Wetan tidak hanya unggul karena konsep tempat makan yang keren. Menu makanan yang disajikan juga tak luput dari perhatian. Hampir semua menu di sini tradisional, mulai dari rujak soto, pecel pitik, sego tempong, hingga ayam pedas. Menu western juga tersedia, tapi jumlahnya tak banyak. Makin lengkap, restoran di Banyuwangi ini juga menawarkan aneka camilan. Menariknya, camilan tersebut dibuat dengan cara tradisional tapi disajikan lebih kekinian.

Varian Minuman yang Segarkan Tenggorokan

Cita rasa mumpuni
Cita rasa mumpuni (c) Rizki Nusantara/Travelingyuk

Dari segi makanan, semuanya pas dengan lidah. Buka dari jam 10 pagi hingga 10 malam, menu di sini sudah pasti memanjakan perut dan juga lidah Teman Traveler. Termasuk juga minumannya, seperti teh khas Jawa Timur. Cara menyeduhnya juga masih tradisional. Ada pula kopi dengan beragam cara meracik. Cita rasa kopi benar-benar menggigit. Barista Srengenge Wetan menghadirkan kopi Ijen arabica dengan sempurna.

Harga Terjangkau, Sesuai dengan Pelayanan

Tersedia berbagai macam menu tradisional khas banyuwangi
Tersedia berbagai macam menu tradisional khas banyuwangi (c) Rizky Nusantara/Travelingyuk

Menu di resto ini terbilang cukup terjangkau. Apalagi ketika mengetahui suasana dan konsep yang diusungnya. Teman Traveler yang sudah penasaran, bisa langsung berkunjung ke Jalan Panglima Besar Sudirman No. 175, Singonegaran. Lebih tepatnya dekat dengan Taman Sri Tanjung. Tak perlu khawatir, tempatnya mudah dijangkau. Jika takut tersesat, bisa sekalian mencoba Google Maps atau bertanya kepada warga sekitar.

Bagaimana, sudah siap untuk liburan ke Banyuwangi? Jangan lupa mampir ke Srengenge Wetan ini. Pastikan pula untuk mengajak teman atau keluarga agar rencana berburu kulinermu makin sempurna. Selamat mencoba. Next

ramadan

Written by Rizky Nusantara

Penulis adalah kontributor lepas di travelingyuk.com

Liburan di Haluu World Milik Laura Basuki, Masuk ke Dunia Mimpi Super Instagramable

via Instagram/jelajahsolo

Es Kopi Susu di Solo Mulai Rp12.000, Rasa Nikmat dengan Harga Bersahabat