Baca juga : Dermaga Mangrove Baluran, Pesona Paripurna di ‘Africa van Java’
Bagian Kecil dari Sumbawa yang Seindah Surga
Teluk Saleh merupakan perairan jernih yang termasuk dalam 3 kawasan, yaitu Sumbawa, Dompu, dan Bima. Daerah ini menjadi lahan basah karena merupakan kawasan pemancingan bagi rakyat yang tinggal di ketiga wilayah di atas. Lokasinya berbatasan langsung dengan Laut Flores, Nusa Tenggara Timur. Tak terlalu susah untuk menjangkau Teluk Saleh. Kamu bisa berangkat dari beberapa titik, seperti Labuhan Jontal. Cukup menyewa kapal atau speedboat yang muat untuk 10 orang dengan harga sekitar Rp 400.000-an. Lumayan kan bisa patungan.
Perairannya Sebening Kristal
Perairan di Teluk Saleh sangat bening dan sejernih kristal. Keindahan ini bisa dinikmati saat berkeliling pulau dengan menggunakan kapal. Dasar laut yang tampak jelas dari atas membuat teluk ini seperti akuarium raksasa. Tentu saja dilengkapi dengan terumbu-terumbu karang yang melambai-lambai dari kedalaman, juga ikan-ikan hias yang indahnya bikin betah. Teluk Saleh, khususnya Gili Mariam biasanya digunakan para traveler untuk mendirikan tenda. Sudah terbayang kan menikmati cantiknya langit malam ditemani dengan suara ombak yang berdebur. Angin dan aroma laut yang khas lah yang akan membangunkanmu dari tidur. Setelah melek, langsung bisa terjun bebas ke perairannya. Liburan yang sempurna, bukan?
Pemandangan Sekitar yang Melelehkan Penatmu
Laut super jernih yang mengelilingi pulau-pulau di Teluk Saleh ternyata hanya sebagian kecil dari keindahan yang ditawarkan. Dari titik ini, kamu bisa melihat keagungan Gunung Tambora. Tak hanya itu, padang ilalang yang ada juga menjadi lokasi yang sempurna bagi kamu yang hobi berswafoto. Jangan khawatir, kamu tidak akan kehabisan spot selfie di sini. Kelebihan yang bisa didapatkan saat kamu kemping di sini adalah kesempatan untuk menyaksikan romantisnya sunset di Teluk Saleh. Benar-benar fenomena yang harus kamu saksikan sendiri kecantikannya.
Aktiftas Lain yang Bisa Dilakukan
Banyak hal yang bisa dilakukan saat berada di Teluk Saleh dengan gili-gili eksotisnya. Jelas, sehari saja tak cukup untuk menjelajah setiap sudutnya. Berkemah dan menikmati sunset di sini hanyalah bagian kecil dari keseluruhan hal asik yang bisa dilakukan di lokasi ini. Apa lagi kalau bukan basah-basahan dengan snorkeling dan diving. Teluk Saleh merupakan akuarium raksasa yang keindahan alam bawah lautnya sudah terlihat dari atas. Bayangkan apa yang bisa kamu saksikan jika langsung terjun dan melihatnya dari dekat? Wah, pasti jadi lupa pulang.
Kuliner Khas Sumbawa
Saat berkunjung ke kota atau negara asing, hal yang tak boleh terlewatkan adalah mencicipi kuliner khas dari daerah tersebut. Di Sumbawa sendiri ada banyak makanan tradisional yang sebagian besar menggunakan bahan dari laut, salah satunya dalah Singang, yaitu ikan yang dimasak dengan kuah kuning. Ada juga uta mbeca, yang merupakan sayuran yang menyerupai daun kelor, dan hanya ditemukan di Bima atau Dompu. Segar banget, apalagi jika disantap siang hari dengan lauk ikan goreng.
Nah, semakin banyak saja wisata indah yang wajib dikunjungi di Sumbawa. Yakin masih bisa menolak pesonanya. Bagaimana, mau ajak siapa nih untuk menikmati sunset romantis ala Teluk Saleh? Next