in ,

Warung Kopi Asia Jaya, Viral di Medsos Karena Rapi Banget

‘Menemukan warung kopi yang punya OCD’ Begitulah kata-kata yang ditulis dalam sebuah video yang viral di Tiktok dan Instagram beberapa waktu lalu. Dalam video, terlihat seorang pria yang sepertinya adalah pemilik warung, sedang merapikan kembali barang-barang jualan hingga uang di sebuah kotak. Warungnya kemudian terlihat rapi kembali.

Baca juga : Bali Strawberry Panoramic Terrace, Cobain Pizza Stroberi Terenak

Video ini langsung menuai pujian dari netizen karena terlihat sangat rapi dan tertata. Ada juga yang langsung ingin tahu di mana lokasi warung ini. Kamu sudah tahu?

Foto via Instagram tworubber

Ini adalah warung kopi Asia Jaya (A Nam) yang berlokasi di Jalan Siam nomor 29 Pontianak. Tidak seperti kedai kopi kekinian, warung ini sederhana dan memiliki kesan klasik. Tak heran kalau pengunjung di sini kebanyakan mungkin seusia ayah ibumu. Tapi anak muda juga tidak sedikit yang ketagihan kopi di warung ini.

Foto via Instagram ulatngopidimana

Di tembok-tembok warung ini kamu bisa melihat bagaimana Pontianak jaman dulu loh. Sebab sebagai wallpaper-nya, disajikan foto-foto kota ini dari beberapa dekade ke belakang. Semakin menambah kesan legendaris dan klasik ya?

Foto via Instagram paulbourney

Dari beberapa ulasan disebutkan kalau Kopi Pancong Susu di warung ini adalah salah satu yang patut dicoba. Kopi pancong adalah kopi khas Kalimantan yang disajikan hanya setengah gelas atau tiga perempat gelas. Jadi, jangan kaget ya kalau sedang ngopi di Pontianak lalu mendapati gelasmu tidak penuh.

Foto via Instagram ulatngopidimana

Untuk kopi susu isi penuh per gelas kamu harus membayar Rp8.000, sedangkan untuk kopi pancong susu Rp6.000. Warung kopi Asia Jaya buka setiap hari dari pukul 05.30 WIB – 18.30 WIB.

Letak warung kopi ini cukup berdekatan dengan warung kopi legendaris di Pontianak lainnya, yaitu warung kopi Asiang dan warung kopi Aming. Jika kamu punya adrenalin, kamu bisa ngopi dari satu tempat ke tempat lainnya. Atau cari tempat menginap yang dekat ketiga warkop ini ya. Next

ramadan

5 Tempat Wisata dengan Rainbow Slide, Bonus Udara Sejuk dan Pemandangan Alam

Muslim World League di kota London

Mungilnya Muslim World League di Antara Sibuknya Kota London