in ,

Tempat Wisata Unik di Indonesia Hasil Daur Ulang Sampah

Inilah 4 Destinasi Wisata Hasil Daur Ulang Sampah di Indonesia

Via Instagram neneng_fijiyanti
Via Instagram neneng_fijiyanti

Sampah selama ini selalu menjadi polemik di berbagai negara. Termasuk juga Indonesia yang hingga detik ini masih berusaha keras mengatasi masalah sampah. Banyak hal dilakukan untuk mengurangi jumlahnya yang berlebihan, misalnya saja dengan daur ulang. Dalam dunia pariwisata, ternyata banyak juga tempat wisata yang memanfaatkan sampah sebagai spot Instagenic ataupun daya tariknya. Seperti halnya tempat wisata hasil daur ulang sampah di Indonesia berikut ini.

Baca juga : Tak Perlu ke Perancis, Ini Pilihan Tempat Makan Escargot di Jakarta

1. Taman Gajah Tunggal, Tangerang

Taman Gajah Tunggal, Via Instagram riaarizma01
Taman Gajah Tunggal, Via Instagram riaarizma01

Wisata hasil daur ulang sampah yang bisa dikunjungi pertama ada di Tangerang. Tepatnya berada di Jl. Pahlawan Seribu di tepi Sungai Cisadane, Cikokol ada taman terbuka hijau yang memanfaatkan 1000 ban bekas untuk ‘menghiasi’ berbagai sudutnya. Namannya adalah Taman Gajah Tunggal. Tentu saja bukan dalam wujud ban bekas, telah didaur ulang menjadi hal-hal yang unik. Misalnya saja dibuat menjadi patung gajah hitam berukuran besar, ayunan, dan lain sebagainya. Lokasi yang bisa dikunjungi saat berada di Tangerang.

2. Gardu Action, Jogja

Gardu Action, Via Instagram garduaction
Gardu Action, Via Instagram garduaction

Lokasi lainnya yang memanfaatkan sampah adalah Gardu Action. Tempatnya berada di bibir Pantai Parangkusumo. Berkat kreativitas para pemuda setempat, banyak tersedia spot Instagenic di lokasi ini. Ada ayunan, gazebo, dan masih banyak lagi yang lainnya. Berfoto selfie di sekitaran Gardu Action ditemani dengan panorama pantai yang apik, benar-benar Instagenic. Jangan segan datang ke lokasi ini jika jelajah Jogja.

3. Junk Yard Auto Park, Solo

Junk Yard Autopark, Via Instagram cacaadiestya07
Junk Yard Autopark, Via Instagram cacaadiestya07

Di Magelang juga ada wisata hasil daur ulang sampah. Tidak hanya sampah-sampah kecil, rongsokan mobil juga dimanfaatkan sebagai destinasi wisata. Namanya adalah Junk Yard Auto Park yang memanfaatkan rongsokan mobil menjadi lokasi swafoto yang cantik dan klasik. Junkyard Auto Park ini lokasinya tidak jauh dari Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Kurang lebih memakan perjalanan lima menit saja. Bisa jadi destinasi wisata yang dikunjungi saat berada di Candi Borobudur.

4. TPA Pakusari, Jember

TPA Pakusari, Via Instagram ling_ling_chua
TPA Pakusari, Via Instagram ling_ling_chua

Terakhir ada Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pakusari yang menyulap sampah-sampah menjadi obyek foto yang Instagramable. Lokasinya berada Kecamatan Pakusari, Jember, Jawa Timur. Sebelum dibenahi, tempat ini sangatlah kumuh. Sekarang, botol-botol disulap menjadi lokasi yang Instagenic dan eye catching. Ada botol-botol bekas yang disulap mejadi lampu hias dan masih banyak lagi yang lainnya.

Ternyata dengan modal kreativitas sampah-sampah yang tidak berguna bisa disulap menjadi benda-benda yang Instagenic ya. Yuk berkunjung ke empat tempat wisata yang sudah disebutkan di atas. Siapa tahu setelah pulang kamu memiliki ide brilian untuk mengolah sampah yang selama ini menjadi masalah semua orang. Next

ramadan
Perairan jernih di California Reef

Jelajah Taman Nasional Kepulauan Togean, Indahnya Rumah Suku Bajo

Depot Sudi Mampir di Pasuruan

Jajal Menu Spesial di Depot Sudi Mampir Pasuruan, Kleponnya Bikin Ketagihan