Manado, salah satu kota di Sulawesi Utara yang terkenal akan keindahan Taman Laut Bunakennya. Bukan hanya deretan wisata pantai dan lautnya, tapi jajaran kuliner di Manado juga wajib kamu cicipi saat liburan ke sini. Apa saja itu? Yuk, simak selengkapnya berikut ini!
Baca juga : 8 Spot Foto Bawah Air Keren di Malang dengan Ikan-ikan Kecil
1. Sambal Roa yang Pedasnya Menggigit
Masakan Manado identik dengan rasa yang pedas. Bahkan, jenis sambal di kota ini juga banyak. Salah satunya Sambal Roa yang terbuat dari ikan Roa yang dihaluskan. Menu satu ini biasa disajikan dengan ketela goreng atau jagung rebus. Untuk mendapatkan sambal ini kamu bisa berkunjung ke pusat oleh-oleh. Kemasannya sudah rapi dan bisa dijadikan buah tangan untuk orang di rumah.
2. Nasi Jaha, Rasa Gurih Istimewa
Manado juga punya sajian nasi yang unik. Namanya Nasi Jaha yang terbuat dari olahan beras ketan dan santan. Olahan tersebut dicampur dengan bumbu rempah sebelum dipanggang. Jajanan yang mirip dengan lemper ini memiliki aroma menggiurkan dari bungkus daunnya. Untuk bisa mencoba Nasi Jaha, kamu bisa berkunjung ke pasar tradisional. Masih banyak penjual makanan tradisional ini lho!
3. Klappertaart
Sudah pernah dengan jajanan lezat satu ini? Kue Khas Manado satu ini sangat mudah ditemukan, apalagi di kota asalnya. Klappertaart sendiri merupakan kuliner yang terbuat dari kelapa, tepung terigu, susu, mentega dan telur. Adonan tersebut dibakar sehingga bentuknya padat. Salah satu kedai terkenal yang menjual jajanan ini adalah Christine Klappertaart Manado. Letaknya di Jl. Yos Sudarso, Kairagi Weru, Paal Dua.
4. Ayam Tuturuga dengan Aroma Kemangi yang Semerbak
Olahan ayam khas Manado juga jangan sampai terlewatkan untuk dicicipi. Ada Ayam Tuturaga yang sangat difavoritkan oleh banyak orang, termasuk wisatawan. Kuliner satu ini dimasak dengan tambahan daun kemangi, jeruk nipis serta daun pandan. Aromanya tentu saja menggoda. Sementara rasanya lebih gurih dan sedikit pedas. Untuk mendapatkan menu lezat ini sangat mudah karena banyak warung dan restoran yang menyediakan Ayam Tuturuga.
Bagaimana sudah mulai penasaran dengan rasa dari deretan kuliner diatas? Yuk, Segera merapat di manado. Next