in ,

Cemilan Kekinian yang Harus Dibeli Saat Jalan-jalan di Mall

10 Cemilan Kekinian di Mall

Cemilan kekinian di mall

Kadang kehabisan destinasi saat harus menghabiskan liburan di kota-kota metropolitan seperti Jakarta, Surabaya, atau Bandung. Jangan salah, kamu juga bisa jalan-jalan ke mall dan menjelajah kuliner yang ada di dalamnya. Di bawah ini ada 10 cemilan kekinian yang harus kamu cicipi saat keliling pusat perbelanjaan. Catat, ya.

Baca juga : 10 Angkringan di Jogja yang Enaknya Ngangenin

1. Churros, kue kering khas Meksiko ini sudah bisa dinikmati di Indonesia. Di Mall of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta kamu bisa mencicipi Hula Hoop Churros rasa-rasa yang dicelup langsung ke ice cream. Wah, jadi penasaran bagaimana enaknya, bukan?

Hula Hoop Churros
Hula Hoop Churros [image source]
2. Ada cara baru menikmati seafood, lho. Coba Master Squad yang sudah banyak ditemukan di mall-mall Jakarta, Bekasi, Bogor, hingga Lampung. Cumi goreng krispi super renyah ini sudah berbumbu. Ada yang dilapisi keju mozarella, lho.

Master Squid
Master Squid [image source]
3. Untuk ngadem di panasnya Jakarta, coba mampir di gerai Rak Cha Thai di Mall Kelapa Gading. Dessert asal Negeri Gajah Putih ini memiliki rasa teh Thailand yang khas. Ada potongan buah segar seperti mangga, juga tambahan kacang sebagai pemanis. Enak dan sehat!

rakchathai asal Thailand
rakchathai asal Thailand [image source]
4. Selain cumi-cumi, ada juga ayam steak goreng kering yang bisa dicemil sambil jalan-jalan. Coba kunjungi D&V Grand Surabaya di Pasar Atom. Bumbu pedasnya semakin nikmat saat disantap selagi panas. Super gurih!

D n V Chicken Steak
D n V Chicken Steak [image source]
5. Siapa bilang es krim itu tak sehat? Mexican Frozen Fruit Paleta kini sudah hadir di Central Park Mall, Jakarta. Sangat sehat karena terbuat dari buah asli dan tanpa bahan pengawet. Ada rasa kiwi, juga semangka. Coba juga susu oreonya. Segerrr!

Paletaswey Ice Cream
Paletaswey Ice Cream [image source]
6. Jepang memang surganya makanan enak. Satu lagi cemilan mantap, Karaagee Oishi yang sudah ada di FX Sudirman, juga Mall Boemi Kedaton, Lampung. Renyahnya ayam dan kentang bisa dinikmati dengan 12 pilihan saus yang disediakan.

Karaageeoishi dari Jepang
Karaageeoishi dari Jepang [image source]
7. Sudah pernah mendengar sate gurita? Penasaran tapi tak berani mencoba? Cicipi Dr.Tako saja! Bola-bola emas ini berisi daging-daging octopus atau gurita yang super kenyal. Disiram saus dan ditaburi takoyaki. Santap selagi hangat, ya.

dr.tako Octopus
dr.tako Octopus [image source]
8.Siapa yang tak doyan dengan kentang goreng? Holla Potato yang sudah ada di Jogja City Mall ini menyuguhkan varian kentang goreng yang menggoda. Coba juga otak-otak tengirinya yang yahud. Pasti nagih!

Holla Potato
Holla Potato [image source]
9. Pecinta pedas nggak boleh ketinggalan ini. Pentol Gila sudah buka di mall-mall kota besar, seperti Royal Surabaya dan Bandung. Berbagai saus dan isi pentol ini khusus untuk yang doyan cabe. Berani level berapa?

Pentol Gila
Pentol Gila [image source]
10. Mau yang kriuk-kriuk, bisa coba AICIRO. Snack pedas dari bakso, kulit ayam, siomay, hingga tahu krispi ini sudah ada di beberapa mall Surabaya dan Malang. Bisa pilih level kepedasan sesuai selera, lho.

Ai Ci Ro
Ai Ci Ro [image source]
Wah, ada banyak nih jajanan yang perlu dicoba saat nge-mall. Jangan lupa untuk ngadem dengan beberapa es krim kekinian Jakarta, juga, ya. Bagaimana, sudah coba yang mana?

  Next

ramadan

Lembah Hijau Rumbia, Eksotisme Alami Jeneponto

Backpacking Ke Luar Negeri Pertama Kali? Simak Tips Berikut Ini