Pesawat menjadi sarana transportasi favorit bagi para traveler. Selain jarak tempuh yang singkat, belakangan banyak maskapai yang memberikan harga-harga promo dan serangkaian paket menggiurkan. Selain masalah check security bandara yang sering menimpa beberapa penumpang, kasus rusak atau hilangnya koper juga tak kalah banyak. Ini dia yang harus dilakukan saat tragedi ini menimpa padamu. Sudah siap?
Baca juga : Rabbit Town Bandung, a Perfect Place to Flood your Instagram with Great Photos
Minta Ganti Rugi
Setelah check in dan koper masuk bagasi, ada banyak hal yang terjadi. Perlakuan yang tidak hati-hati bisa menimpa tas kesayanganmu. Kunci gembok yang rusak, roda koper hilang, atau barang-barang di dalam yang hilang sudah seharusnya dipertanggungjawabkan oleh bandara. Satu yang pasti, penumpang harus bisa membuktikan bahwa ia sudah melakukan packing dengan benar. Tidak mungkin kan barang di dalam koper hilang saat bagian luarnya terlihat baik-baik saja dan sangat rapi?
Bukan Hilang, Hanya Terlambat
Siapapun akan panik jika tidak menemukan kopermu setelah menunggu lama di antrian bagasi bandara tujuan. Hingga tas terakhir, milikmu tak juga muncul. Jangan lebih dulu berpikiran yang macam-macam, kopermu bisa jadi hanya terlambat. Laporkan kejadian ini pada pihak yang terkait dan minta mereka segera mengantarkan barang milik anda ke airport yang tepat. Untuk berjaga-jaga dan membantu pencarian lebih cepat, foto koper kamu sebelum check in.
Cek Asuransi Bagasi
Jika kopermu benar-benar salah pesawat atau bahkan hilang, waktunya mengajukan klaim. Biasanya biaya maksimal penggantian disebutkan dalam asuransi bagasi yang menjadi satu dengan harga tiket. Pastikan tidak ada barang berharga di dalam tas-mu sehingga kerugianmu tidak terlalu banyak.
Lakukan Negoisasi
Jangan berpikir bahwa pihak bandara akan mengantarkan tas-tasmu yang salah pesawat atau ditemukan kembali dengan cuma-cuma. Jangan lupa untuk menanyakan biaya kirimnya. Dan jika merasa terlalu mahal, kamu tentu boleh menawarnya mengingat ini adalah kesalahan pihak bandara. Memang, paling aman adalah membawa barang secukupnya yang muat dalam koper kecil atau tas punggung yang bisa kamu bawa ke kabin.
Jangan Terlalu Banyak Berharap
Tidak jarang penumpang yang kehilangan koper pulang tanpa membawa hasil. Hal ini bisa juga terjadi ketika kamu melebih-lebihkan atau berbohong tentang barang-barang yang kamu bawa. Kecuali kamu bisa membuktikan dengan dokumen bahwa baju atau tas di dalam kopermu sangat berharga, biaya ganti rugi pun tidak akan sepenuhnya.
Daripada hal ini terjadi padamu dan mengganggu liburanmu, cara teraman memang tidak membawa banyak barang. Ada banyak cara packing cerdas namun membuatmu membawa semua yang dibutuhkan. Bagaimana, apakah kamu pernah mengalami hal serupa? Next