Dimsum murah dan lezat di Jogja berikut ini, pilihan yang tepat untuk nyemil kenyang. Belum lagi harganya yang terjangkau bisa bikin hati senang. Teman Traveler punya rencana ke Jogja? Bisa coba jajanan hits ini ya! Penasaran apa saja dimsum yang dimaksud? Ini dia rekomendasinya!
Baca juga : Makassar, the Pivotal Hub of Eastern Indonesia
Ono Dimsum
Liburan ke Jogja, Teman Traveler harus coba salah satu dimsum hits di sini! Namanya adalah Ono Dimsum. Dijual di gerobak, bukan berarti rasanya nggak enak. Terbukti, tiap gigitan Ono Dimsum bikin banyak orang ketagihan. Selain itu, dimsumnya pun dijual dengan harga murah. Dalam satu porsi, berisi empat siomay harganya sekitar Rp10 ribu.
Jajan di sini Teman Traveler bisa memilih beberapa varian siomay, antara lain ayam wortel, ayam jamur, ayam cumi, ayam keju, ayam udang dan smoked beef. Ono Dimsum bisa ditemukan di Jln. Mrican Baru, Mrican, Caturtunggal, Depok, Sleman. Setiap hari Ono Dimsum buka dari pukul 12.00-16.00 WIB.
Dimsum Uma Yumcha
Salah satu dimsum fenomenal di Jogja ini wajib Teman Traveler coba! Bagaimana tidak, sebab Dimsum Uma Yumcha bisa habis dalam waktu tiga jam saja! Buka mulai pukul 17.00 WIB, dimsum di sini bisa habis pukul 20.00-21.00 WIB. Varian dimsum yang dijual antara lain jamur, daging asap, wortel, lobster dan kepiting. Harganya sekitar Rp3 ribu/biji.
Dimsum fenomenal ini berada di Pasar Condronegaran, Jln. Kp. No.980, Gedongkiwo, Mantrijeron, Jogja. Teman Traveler juga bisa datang ke Peachy Coffee di kawasan Taman Siswa untuk mencicipinya.
Dimsum Mbledos
Satu lagi dimsum murah dan lezat di Jogja, yaitu Dimsum Mbledos. Alamatnya di Jln. Pandega Marta No.29, Manggung, Caturtunggal, Depok, Sleman. Kedai dimsum ini menyediakan sekitar 18 varian. Selain itu, Teman Traveler juga bisa memesan menu lain, mulai dari bubur taiwan, ramen, kwetiau goreng, capcay hingga ayam teriyaki.
Jangan khawatir soal harga, karena setiap menu dibandrol sekitar belasan ribu. Tertarik? Bisa datang langsung ke lokasi ya!
Gerobak Lunani
Pilihan dimsum lainnya saat di Jogja adalah dimsum dari Gerobak Lunani. Teman Traveler bisa memesannya melalui aplikasi online. Selain dimsum, ia juga menyediakan dessert box yang rasanya tidak kalah lezat.
Gerobak Lunani menjual dimsum frozen dan kukus. Masing-masing tersedia dalam varian udang, ayam, rumput laut, dan kepiting jamur. Untuk dimsum kukus, harganya mulai dari Rp100 ribu/20 dimsum, sementara dimsum frozen sekitar Rp95 ribu. Teman Traveler bisa memesannya saat kumpul dengan teman-teman.
Pilihan dimsum murah dan lezat di Jogja pas untuk bekal nyemil. Selain tidak terlalu berat, rasanya juga nikmat. Kulineran di Jogja pun semakin beragam. Next