Saat ini nggak sedikit hotel yang menawarkan fasilitas jacuzzi. Apalagi kota besar seperti Bandung. Berendam di kolam dengan aliran air hangat memberikan sensasi ringan dan rileks untuk tubuh. Teman Traveler yang ingin manjakan diri tanpa ingin diganggu orang lain, sederet hotel dengan jacuzzi pribadi di Bandung berikut pantas untuk dijajal. Ini dia daftarnya!
Baca juga : Merasa Penat? Cobalah Wisata Sambat di Jogja dan Sekitarnya
Lembang Asri Resort
Ingin me time dengan sempurna? Kalian bisa melakukan reservasi di Lembang Asri. Sesuai dengan namanya, resort berada di kawasan Lembang tepatnya di Jl. Kolonel Matsuri KM4. Teman Traveler dapat berendam di jacuzzi pribadi dengan pemandangan alam hijau yang begitu memukau dari pepohonan di sekitar resort.
Karena berada jauh dari perkotaan, tempat ini pokoknya cocok banget bagi pecinta ketenangan. Untuk bermalam di kamar dengan jacuzzi, siapkan kocek sebesar Rp1,5 juta per malam.
Art Deco Luxury Hotel
Hotel Art Deco merupakan salah satu akomodasi yang mengusung konsep klasik. Teman Traveler yang ingin memanjakan diri dapat memilih kamar tipe Jacuzzi Suite.
Ruangan mewah tersebut dilengkapi dengan satu king bed, spot untuk bekerja, sofa santai yang empuk, juga jendela besar dengan pemandangan indah. Tarif yang dikeluarkan yakni sebesar Rp2,3 juta per malam. Art Deco bertempat di Jl. Rancabentang No.2, Ciumbuleuit.
Clove Garden Hotel
Seringkali dipilih wisatawan karena menampilkan panorama menawan, Clove Garden hotel tak lupa memanjakan tamunya dengan menghadirkan berbagai layanan yang ada. Fasilitas Jacuzzi pribadi hanya bisa dijumpai di tipe kamar Family Suite yang harganya mencapai Rp1,9 juta per malam.
Ruangan tersebut memiliki kapasitas sebanyak empat orang. Bagi yang ingin menghabiskan waktu khusus bersama keluarga tercinta tanpa ingin diganggu orang lain, maka ini pilihan yang tepat. Clove Garden berada di Jl. Awiligar Raya Dago Pakar II.
The Luxton Hotel
The Luxton Hotel menawarkan fasilitas jacuzzi pribadi yang dapat dijumpai di balkon. Fasilitas tersebut bisa dinikmati jika kalian memesan tipe kamar Honeymoon Suite. Suasana romantis bisa kalian dapat dengan mencoba berendam bareng kekasih. Tarif yang diperlukan yakni berkisar mulai dari Rp2,1 juta per malam. Hotel berkediaman di Jl. Ir. H. Juanda No.18, Citarum, Dago.
Bagi Teman Traveler yang ingin mencari tempat me time atau berbulan madu bersama pasangan, kalian dapat berkunjung dan mencoba salah satu dari daftar hotel dengan jacuzzi pribadi di Bandung tadi. Kira-kira mana nih yang paling pas buatmu? Next