Pesta kembang api sudah menanti, suasana pergantian tahun akan semakin berkesan jika Teman Traveler berkunjung ke Kota Malang. Dikenal dengan udaranya yang sejuk dan banyak wisata menarik, hal ini terus membuat wisatawan betah berlama-lama di sini. Tak perlu bingung mencari tempat untuk merayakannya, sejumlah hotel dengan pesta tahun baru di Malang ini bisa dicoba, lho. Simak yuk!
Baca juga : Pohon Inn, Hotel Pohon Raksasa Bernuansa Hutan
Maxone Hotel
Mengusung konsep Kidnep & The Fisherman, Maxone hotel mengadakan pesta tahun baru di tanggal 31 Desember di Rooftop lantai 8. Acara dimeriahkan oleh pertunjukkan musik seperti Bagaskara Percussion, VOC band, Dancer, dan Crossover Dj. Jika tertarik untuk datang ke sini, Teman Traveler harus siapkan budget mulai dari Rp250 ribu saat presale dan Rp350 ribu per orang jika beli tiket di tempat. Selain disuguhkan beberapa pertunjukkan musik, para tamu yang datang juga disediakan 20 stall makanan khas Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Jika tertarik untuk rayakan tahun baru di sini, Teman Traveler bisa pergi ke Jl. Jaksa Agung Suprapto No.75A, Rampal Celaket, Klojen.
Ijen Suites
Hotel dengan pesta tahun baru di Malang lainnya adalah Ijen Suites yang bertempat di Jl. Ijen Nirwana Blok A No.16. Jangan sampai melewatkan perayaan tahun baru nih, Teman Traveler bisa ikut acara satu ini yang bertajuk Spirit of Ijen. Tamu yang datang akan dihibur dengan berbagai bintang tamu mulai dari Titi Swasti, Osin Ramli, DJ, Dancer, dan pesta kembang api. Nah, jangan lupa untuk ajak sahabat, pasangan, dan keluarga untuk rayakan di sini ya.
Regent’s Park
Jika mencari hotel dengan pesta tahun baru di Malang, Teman Traveler bisa datang dan merayakannya di Regent’s Park. Di akhir tahun ini, mereka mengusung konsep Hidden Paradise. Hotel yang bertempat di Jl. Jaksa Agung Suprapto No.12-16 ini berlokasi di pusat kota, sehingga mudah sekali untuk ditemukan. Mereka menawarkan promo dengan memasang tarif mulai dari Rp899 ribu per malam. Tamu yang menginap akan mendapatkan sarapan dan gala dinner gratis untuk dua orang dan menginap selama satu malam.
Aria Gajayana
Mengadakan Festival Nusantara, kemeriahan tahun baru 2019 juga datang dari Aria Gajayana yang bertempat di Komplek MOG (Mall Olymic Garden) Jl. Kawi No.24. Acara akan berlangsung pada tanggal 31 Desember di Mahameru Convention Hall dan Panderman Terrace. Tamu yang datang akan dihibur oleh pertunjukkan DJ, fashion show busana daerah, live music, dan doorprize bagi yang beruntung. Dimulai dari jam 19.00 malam, tentunya Teman Traveler nggak ingin melewatkan tahun baru yang meriah ini dong!
Hotel Trio Indah 2
Hotel dengan pesta tahun baru di malang selanjutnya berada di lokasi strategis dan mudah untuk dijangkau. Hotel Trio Indah 2 tentunya memberi kejutan dengan mengadakan Night Indian Town New Year Eve. Memasang tarif mulai dari Rp950 ribu per malam, tamu yang bermalalm dapat menikmati gala dinner untuk dua orang, doorprize, photobooth, dan pertunjukkan akustik. Jika tertarik untuk merayakannya, Teman Traveler bisa datang ke Jl. Brigjend Slamet Riadi No.1-3, Oro-Oro Dowo, Klojen atau menghubungi kontak yang telah tersedia.
The 101 Malang OJ
Hotel mewah lain yang tak ketinggalan adalah The 101 Malang OJ yang bertempat di Jl. Dr. Cipto No.11, Rampal, Celaket, Klojen. Mengusung konsep Colorful Party, 101 memberikan penawaran dengan memasang tarif mulai dari Rp1,6 juta bagi tamu yang bermalam. Dengan merogoh kocek segitu, sudah bisa nikmati sarapan dan makan malam gratis untuk dua orang, ikut mengadakan barbekyu, makan di buffet all you can eat dengan penampilan spesial dari Drag Queen, Dooprize sepeda motor, dan band. Bagaiamana, siap untuk berpesta di akhir tahun?
Nah, sekarang nggak perlu bingung lagi kan kalau ingin merayakannya di mana? Beberapa hotel dengan pesta tahun baru di Malang tadi bisa banget dicoba untuk mengabadikan momen bersama keluarga atau sahabat. Tunggu apalagi? Next