Sego megono merupakan kuliner yang berasal dari wilayah pantura, Jawa Tengah. Aslinya merupakan kuliner dari daerah Pekalongan yang terdiri atas nasi yang di atasnya diberi cacahan nangka muda dengan parutan kelapa (urab nangka) yang dicampur dengan bumbu-bumbu lainnya. Biasanya, nasi megono ini dipadukan dengan tempe mendoan. Meski berasal dari Pekalongan, di Jogja juga banyak tempat yang menawarkannya lho. Inilah 4 tempat sego megono di Jogja.
Baca juga : Ajak Keluarga Liburan di Hotel Bandung dengan Fasilitas Outbond
Sego Megono Bu Ari
Salah satu yang paling terkemuka dan kondang di Jogja, Sego Megono Bu Ari. Varian lauknya sangat banyak sekali, mulai dari ayam goreng, ayam panggang, ayam opor, sotong, tempe, tahu, oseng mercon koyor, bakwan jagung, dan lain sebagainya.
Harganya, untuk nasi megono dibandrol Rp4.000, dan lauknya mulai dari Rp2.000 sampai dengan Rp17.000. Sego Megono Bu Ari ini berlokasi di Jl. Gedong Kuning No. 176, Rejowinangun, Kotagede, Pringgolan, Banguntapan, Bantul. Jam bukanya mulai dari 17:00 sampai dengan 21:30 WIB.
Sego Megono Kang Ali
Selanjutnya ada Sego Megono Khas Pekalongan Kang Ali. Lokasinya berada di Jl. Tasura No. 2, Timbul Rejo, Maguwoharjo. Jam bukanya mulai dari pukul 15:00 hingga 22:00 WIB. Lokasinya hampir selalu ramai dengan anak-anak muda yang nongkrong, kebanyakan adalah mahasiswa. Sementara untuk harganya Rp3.000 sampai dengan Rp10.000. Di sini ada porsi kecil, sedang, ataupun juga besar. Tergantung pilihanmu ya Teman Traveler.
Waroeng Warisane Simbah
Waroeng Warisane Simbah berlokasi di Jl. Kebugaran, Dusun Gebang. Jam bukanya mulai dari 08:00 hingga 20:00 WIB. Menu andalan di sini adalah nasi megono dan paru bacem. Pilihan lauknya begitu beragam, kamu tidak akan bosan saat mencobanya. Tidak hanya menawarkan berbagai makanan berat, di sini juga ada camilan. Kemudian untuk harganya, dibandrol mulai dari Rp2.500 sampai dengan Rp10.000.
Sego Megono Ibu Genduk
Sego Megono Ibu Genduk Asli Wonosobo berlokasi di Food Court Leyeh-Leyeh di Jl. A. M. Sangaji, Jogja. Bukanya mulai pukul 11:00 hingga 22:00 WIB. Gerainya memang mungkil, namun bisa lah ya untuk mengobati kangenmu akan nasi megono. Urap nangka yang merupakan ciri khas dari nasi megono, sukses dipadukan dengan berbagai pilihan lauknya. Citarasa gurih, pedas, dan nikmat berpadu dalam satu suapan.
Buat kamu yang belum sempat jalan-jalan ke Pekalongan dan baru ke Jogja, empat tempat nasi megono di atas bisa banget dikunjungi. Setidaknya, nanti kalau kamu jalan-jalan ke Pekalongan sudah bisa meraba-raba bagaimana rasa dari nasi megono nya. Next