Pulau Komodo merupakan satu dari banyak destinasi wisata favorit di Indonesia. Potensi wisata yang dimilikinya, beberapa saat lagi akan semakin mudah dinikmati. Peluncuran KMP Komodo yang pada awal Desember 2018 ini ditandai dengan soft launching, menjadi kabar baik bagi banyak pihak. Terutama para calon pengunjung. Teman Traveler termasuk salah satunya, kan? Nah! Sebelum lebih antusias menyambut kehadiran kapal motor penyebrangan ini, berikut ulasan lebih lanjut.
Baca juga : 5 Destinasi di Kotabaru, Bisa Island Hopping Saat Jelajah Kalimantan Selatan
1. Alat Transportasi Sekaligus Kapal Wisata
Berada di bawah operasional PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), KMP Komodo akan segera dioperasikan sebagai salah satu alternatif transportasi penghubung para pengunjung ke Pulau Komodo dan sekitarnya. Selain itu, ia juga didapuk sebagai kapal wisata. Tidak heran, ia didesain dengan asyik. Seperti badan kapal yang didesain dengan gambar-gambar cerah menyenangkan dan bangku-bangku dari kayu yang diletakkan di area terbuka di bagian atas kapal. Nantinya, dengan bangku-bangku tersebut, penumpang bisa sekaligus menikmati pesona dari Labuan Bajo sambil duduk santai.
2. Memudahkan Wisatawan Mencapai Beberapa Objek Wisata
Kehadiran KMP Komodo yang sampai saat ini masih dalam tahap penyelesaian, dilansir dari Kompas, menurut Ira Puspadewi selaku Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry adalah salah satu bentuk dukungan terhadap pengembangan pariwisata di Kabupaten Manggarai. Dengan KMP ini, wisatawan yang akan menuju Pulau Komodo, Pulau Padar dan Pink Beach menjadi lebih terakomodir.
3. Kapasitas dan Fasilitas Kapal
Kapasitas kapal KMP Komodo dibuat mampu menampung penumpang hingga 80 orang. Ia juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang yang membuat nyaman. Seperti AC, mini bar, layanan entertainment, tempat duduk reclining seat, hingga mushola.
Ditambah dengan kursi-kursi malas, kursi-kursi santai dari kayu yang disimpan di bagian atas dek kapal. Dengan kursi-kursi tersebut Teman Traveler bisa menikmati pemandangan sekaligus berjemur di atas kapal. Menyenangkan?! Siap-siap saja ya!
4. Target Rampung Akhir Desember Hingga Awal Januari
Ya! Siap-siap! Pasalnya, KMP Komodo ini menurut target akan mulai beroperasi pada akhir Desember atau awal tahun 2019 mendatang. Sekarang ini, kapal belum bisa dioperasikan untuk masyarakat. Sabar ya! Tidak akan lama lagi kok. Sementara rencanakan dan susun agenda dulu saja untuk berlibur di Pulau Komodo atau Labuan Bajo.
Dengan soft launching KMP Komodo, diharapkan kapal tersebut benar-benar dapat bantu memudahkan transportasi para wisatawan yang akan pergi dan pulang dari Pulau Komodo serta sekitarnya. Liburan pun jadi tambah mudah dan menyenangkan. Iya, kan? Kira-kira, Teman Traveler nanti mau ajak siapa untuk coba KMP ini pertama kalinya? Next