in ,

4 Hotel Kapsul di Medan, Harganya Mulai 100 Ribuan!

Daftar hotel kapsul di Medan, traveling sendirian nggak jadi masalah!

Hotel Kapsul di Medan
Hotel Kapsul di Medan

Saat ini hotel kapsul tengah menjadi tren khususnya di kalangan traveler. Keunikannya itulah yang menjadi daya tarik bagi sebagian orang karena dapat merasakan sensasi bermalam di dalam tabung. Tak ketinggalan dengan kota metropolitan di Sumatera Utara satu ini. Berikut deretan hotel kapsul di Medan yang bisa Teman Traveler coba.

Baca juga : Tak Hanya DWP, 5 Festival Musik Terbesar di Indonesia Ini Jadi Magnet Traveler Dunia

MM Capsule Hostel

MM Capsule, via Instagram/mmcapsulehostel

JIka kalian adalah Solo Traveler dan sedang berlibur ke Medan, MM Capsule bisa menjadi tempat menginap yang cocok. Hotel kapsul berikut punya nuansa yang instagenic. Lobi hostel terbilang luas. Tamu yang sedang check in dapat bersantai di sofa yang berukuran cukup besar ini.

Hotel kapsul di Medan, via Instagram/mmcapsulehostel

Selain itu juga terdapat ruang santai yang dilengkapi dengan beanbag. Beralamat di Jl. Bilal Ujung No.219, Pulo Brayan Darat I, Medan, MM Capsule mematok tarif sebesar Rp177 ribu per malam.

Capsule Inn

Capsule Inn, via Instagram/betamakan.mdn

Capsule Inn memiliki nuansa futuristik. Tampak seperti hotel kapsul yang ada di Jepang, tamu merasakan sensasi bermalam di dalam tabung. Kapsul tersebut telah dilengkapi dengan fasilitas modern, mulai dari televisi, meja kecil untuk bekerja atau menaruh sesuatu, alat pemadam api, earphone, dan beberapa colokan USB.

Kamar di Capsule Inn, via Instagram/dealjava.mdn

Bertempat di Jl. KH. Zainul Airifin No.176, Madras Hulu, Medan Polonia, tarif sekali bermalam di hotel ini berkisar mulai dari Rp256 ribu.

Uno Capsule

Uno Capsule, via Instagram/unocapsulemedan

Uno Capsule memiliki bangunan yang tampak begitu mencolok jika dibandingkan dengan sekitarnya. Tak lupa, hotel kapsul serba putih ini memberikan sentuhan mural monokrom agar tampak instagenic. Hotel bergaya modern minimalis berikut mematok tarif mulai dari Rp254 ribu per malam.

Ranjang di Uno Capsule, via Instagram/unocapsulemedan

Satu kamar terdiri dari 10 tempat tidur. Agar privasi terjaga, ruangan dipisah antara laki-laki dan perempuan. Hotel berkediaman di Jl. Prof. HM. Yamin No.17 H & i, Perintis, Medan.

My Studio Hotel Kualanamu

My Studio Hotel Kualanamu, via Instagram/mystudiohotelkno

Kalau hotel satu ini, pas bagi Teman Traveler yang ingin mencari tempat menginap di sekitar bandara. My Studio Hotel bertempat di Jl. Sultan Serdang No.9, A38, Tumpatan Nibung, Batang Kuis dan memasang harga murah yakni sebesar Rp150 ribu per malam. Untuk meningkatkan pelayanan, hotel menyediakan layanan antar jemput bandara gratis. Perlu diingat, My Studio Hotel menyediakan dorm campuran.

Dorm di My Studio Hotel, via Instagram/mystudiohotelkno

Jadi itulah sejumlah hotel kapsul di Medan yang bisa Teman Traveler coba nantinya. Kalau berkunjung ke sini, tempat wisata dan kuliner apa yang ingin dihampiri terlebih dahulu? Next

ramadan
Rica Ayam di Solo

Rica Ayam di Solo yang Enaknya Menggoda, Biki Lupa Diet Seketika

The Heritage Palace

The Heritage Palace, Destinasi Hits Bernuansa Lawas di Solo