Akhir pekan nanti ajak buah hati Teman Traveler dan keluarga untuk menikmati liburan di River Walk Boja di Kendal Jawa Tengah. Taman rekreasi cocok untuk wisata keluarga, apalagi banyak wahana yang bisa dicoba. Yuk simak ulasan di bawah ini.
Baca juga : Tips Liburan ke Nusa Penida, 1 Day Trip
Wisata Keluarga yang Lengkap
River Walk Boja adalah taman rekreasi untuk wisata keluarga yang lengkap, ada banyak wahana, restoran hingga penginapan. Teman Traveler bisa mengajak keluarga menikmati liburan saat akhir pekan di sini. Selain itu tempat ini juga memiliki spot swafoto unik pada bangunan tematiknya yang bertema Eropa, China dan model Modern Tropis. Jangan lupa untuk mengabadikan momen pada spotnya ya Teman Traveler.
Aktivitas yang Bisa Dilakukan
Kemudian aktivitas yang bisa dilakukan yaitu mengajak buah hati berenang pada mini water park and swimming pool-nya dengan wahana mini slide dan water bucket-nya, ketinggian kolam dari 50cm sampai 1,5 meter.
Lalu bermain serta memberi makan di bird house paradise atau pada bahtera noah animal house yaitu rumah bagi berbagai jenis kelinci, kucing serta ikan hias predator. Ada juga aktivitas fisik seperti outbond dan adventure outbond. Setelah itu jangan lewatkan untuk wisata kuliner pada restorannya.
Menginap ala Camping
Selain itu Teman Traveler juga bisa menginap ala camping di urban camping houstel. Fasilitas hotel diantaranya ada WiFi, AC, TV, full amenities, free breakfast, dan lainnya. Tipe kamar ada superior room, executive room, serta family room, untuk harga per malamnya mulai Rp 375.000.
Fasilitas, Harga Tiket dan Lokasi
Selanjutnya untuk fasilitas wisata ada area parkir, toilet umum, musala, wahana, restoran, penginapan, venue, playground, outbond, spot foto dan sebagainya. Harga tiket masuk Rp 25.000 per orang hari Senin-Jumat, akhir pekan serta hari besar nasional Rp 30.000 per orang.
River Walk Boja berlokasi di Jalan Veteran, Nagadibolo, Boja, Desa Ngadibolo, Kendal, Jawa Tengah. Jam operasional wisata pukul 09.00-17.00 WIB, buka setiap hari.
Demikian ulasan taman rekreasi keluarga River Walk Boja di Kendal Jawa Tengah, bisa dijadikan referensi lokasi wisata Teman Traveler selanjutnya. Next