Salah satu faktor yang dipertimbangkan dalam memilih tempat menginap adalah kenyamanan, bukan? Mulai dari kelengkapan fasilitas, harga terjangkau, lokasi strategis, sampai konsepnya yang modern. Bagi Teman Traveler yang sedang mencari unsur-unsur tersebut, berikut rekomendasi hotel ternyaman di Indonesia yang dapat dijadikan referensi.
Baca juga : 3 Laut dengan Patung Bawah Air, Serasa di Atlantis
Yats Colony, Jogja
Jogja tidak pernah berhenti membuat takjub para pelancong, seperti tersedianya hotel nyaman dengan harga terjangkau. Sebut saja Yats Colony yang berada di Jalan Patangpuluhan Nomor 23, Kecamatan Wirobrajan.
Tempat menginap berkonsep modern ala milenial ini tetap mengusung unsur-unsur tradisional yang dikemas memikat dengan adanya aneka karya seni menakjubkan.
Bahkan mereka menyebut nama kamar dengan aksara Jawa; Ha, Na, Ca, Ra, dan Ka. Laundry bag disebut salin yang artinya ganti (pakaian) dan sisir sebagai rikma berarti rambut. Walaupun nampak sederhana, namun penyebutan tersebut dapat membuat kita belajar mengenai budaya Jawa sedikit demi sedikit.
Bagi yang tertarik staycation di sini, persiapkan modal mulai dari Rp500.000an. Sarana yang dapat kalian gunakan adalah kolam renang, onsen, tempat bersantai, dan teras kamar. Sempatkan juga untuk berfoto-foto, mengingat Yats Colony mempunyai beragam sudut instagenic.
Hotel Pinewood, Bogor
Hotel Pinewood juga menjadi salah satu hotel ternyaman di Indonesia, dilihat dari beberapa faktor. Sebut saja lokasinya yang berada di kawasan wisata Puncak Bogor, tepatnya Jalan Raya Taman Sari, Tugu Selatan, Cisarua.
Ditambah lagi dengan konsep ala Eropa tradisional yang serba kayu. Terlihat dari dinding bambu, tempat tidur kayu, maupun pernak-perniknya. Tidak boleh kelewatan untuk berfoto di sini.
Bukan sekadar tempat menginap, Hotel Pinewood pun dapat menjadi wahana refreshing dengan ragam atraksi menarik. Mulai dari rumah pohon, spot foto ala Eropa, flying fox, dan organic farm.
Pengin merasakan langsung menginap di hotel ternyaman ini? Siapkan biaya pada kisaran Rp500.000an per malam.
Beehive Cafe & Hotel, Bandung
Beehive Cafe & Hotel merupakan salah satu tempat menginap yang tepat menjadi pilihan para milenial. Konsep ala Skandinavia yang diusung oleh akomodasi ini dijamin akan membuat Teman Traveler betah staycation berlama-lama.
Apalagi terdapat beragam pilihan kamar dengan fasilitas memadai. Di antaranya TV, wi-fi, AC, dan tentunya ketel air untuk menyeduh teh maupun kopi.
Lily of The Valley dan Lily of The Nile merupakan kamar rooftop yang cukup populer, dilengkapi dengan jendela kaca di bagian atas tempat tidur. Bila malam tiba, bukalah tirainya dan nikmati pemandangan indah tanpa khawatir terkena angin.
Selain kamarnya, ragam menu makanan di cafe hotel ini pun layak dijajal. Menarik, bukan? Teman Traveler bisa bermalam di hotel modern minimalis ini dengan budget mulai dari Rp600.000an. Beehive Cafe & Hotel berada di Jalan Dayang Sumbi Nomor 1, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Bandung. Tidak begitu jauh dari Dago, cukup jalan kaki 5 menitan.
Paditeras Boutique Hotel, Bali
Hotel ternyaman selanjutnya adalah Paditeras Boutique Hotel yang terletak di Jalan Lebak Sari Nomor 19, Seminyak, Bali. Tidak jauh dari Pantai Petitenget, cukup berkendara selama kira-kira 15 menitan. Selain strategis, akomodasi satu ini punya konsep bangunan sungguh menawan yaitu bernuansa Jawa.
Tidak heran bila furnitur dan pernak-perniknya didominasi material kayu, termasuk bathtub khasnya yang berbentuk bundar. Setiap sudutnya pun begitu instagenic, tepat untuk berfoto demi mempercantik feed Instagram.
Sarana hotel di Bali ini sungguh lengkap; mulai dari amenities standar di dalam kamar sampai area rooftop dilengkapi kolam renang, restoran, dan bar. Demi menikmati staycation nyaman di sini, cukup persiapkan biaya mulai dari Rp900.000an.
Mentigi Bay Dome Villas, Lombok
Mentigi Bay Dome Villas merupakan venue staycation ternyaman dan terkeren. Bagaimana tidak? Letaknya saja berada di atas bukit dekat Teluk Mentigi sehingga Teman Traveler dapat melihat dengan jelas hamparan lautan Selat Bali, Tiga Gili, maupun Gunung Agung. Sungguh pengalaman yang tak dapat tergantikan dengan apapun.
Uniknya, atap kamar di sini berbentuk kubah yang memberi kesan megah. Di dalamnya terdapat tempat tidur berbentuk bulat yang instagenic. Sarana di sini di antaranya kolam renang menghadap lanskap elok, sarapan, wi-fi, dan amenities dalam kamar.
Harga yang ditawarkan beragam, untuk kamar Rp900.000an. Sedangkan vila berkapasitas 6-8 orang adalah Rp6.000.000 sampai Rp8.000.000an.
Staycation akan semakin seru bila menginap di hotel ternyaman. Teman Traveler kapan menyempatkan liburan? Next